BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Setelah lautan sampah di Sungai Citarum tepatnya di Jembatan Merah Batujajar, Bandung Barat, kini menjadi destinasi wisata warga.
Tidak hanya warga Bandung Barat, namun juga warga luar daerah seperti Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung.
Kebanyakan dari mereka datang setelah lokasi ini viral di media mainstream dan media sosial. Mereka datang hanya untuk sekedar berfoto bersama pemandangan sungai yang masih dipenuhi sampah dan ada juga yang nongkrong dan ngopi.
Menurut salah satu warga Cimahi, Sansan, kedatangannya ke Sungai CItarum karena melihat tempat ini ramai diperbincangkan di media sosial. Selain untuk foto-foto, tempatnya juga sejuk.
Komar, warga Cimahi lainnya, menambahkan, menyesalkan kondisi ini karena tempat yang biasa digunakan untuk memancing kini dipenuhi sampah. Ia berharap lokasi ini bisa pulih kembali.
Hingga saat ini, proses pembersihan oleh BBWS, relawan, dan Satgas Citarum masih terus dilakukan dengan menggunakan alat berat dan alat bantu lainnya. (fal)