HEADLINE

Piala Eropa 2024: Tidak Ada Pemenang di Laga Denmark Vs Serbia

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Tidak ada pemenang saat Timnas Denmark bersua Serbia di Euro 2024. Kedua tim bermain sama kuat tanpa gol.

Denmark vs Serbia berlangsung di Allianz Arena, Rabu (26/6/2024) dini hari WIB, pada laga terakhir Grup C Piala Eropa. Kedua tim gagal mencetak gol di akhir babak pertama.

Skor kacamata tetap tak berubah di babak kedua. Denmark dan Serbia harus puas dengan skor imbang 0-0.

Hasil imbang cukup membawa Denmark ke 16 besar Piala Eropa 2024. Tim Dinamit jadi runner up Grup C dan mendampingi Timnas Inggris yang keluar sebagai pemuncak klasemen.

Laga berjalan keras sejak awal pertandingan. Penggawa Serbia, Nikola Milenkovic, dapat kartu kuning di menit keempat karena menjatuhkan Rasmus Hojlund.

Kans didapat Denmark pada menit ke-18. Bola tandukan Alexander Bah di kotak penalti Serbia masih melebar.

Denmark kembali mengancam empat menit kemudian. Kali ini bola sepakan jarak jauh Christian Eriksen bisa diamankan kiper Serbia, Perdrag Rajkovic.

Rasmus Hojlun membuat peluang lewat tendangan on targetnya di menit ke-32. Rajkovic kembali bisa menjaga gawang Serbia tak kebobolan lewat penyelamatannya.

Tidak ada gol tercipta hingga memasuki turun minum. Babak pertama berakhir dengan skor kacamata 0-0.

Denmark dan Serbia berusaha memecah kebuntuan memasuki babak kedua. Namun, belum ada yang mampu melakukannya hingga pluit panjang berbunyi.

Hasil imbang ini membuat Denmark ke urutan dua klasemen Grup C dengan 3 poin. Serbia finis di dasar klasemen dengan 2 poin.

Susunan Pemain

Denmark: Kasper Schmeichel; Joachim Andersen, Andreas Christensen, Jannik Vestergaard; Alexander Bah, Morten Hjulman, Pierre-Emile Hojbjerg, Joakim Maehle; Christian Eriksen, Rasmus Hojlund, Jonas Wind.

Serbia: Predrag Rajkovic; Strahinja Pavlovic, Nikola Milenkovic, Milos Veljkovic; Andrija Zivkovic, Nemanja Gudelj, Ivan Ilic, Srdjan Mijailovic; Sasa Lukic, Lazar Samardzic, Aleksandar Mitrovic.

pri

Recent Posts

Nurul Ilma “Menulis, Mengajar, dan Menginspirasi”

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Nurul Ilma Aulia, atau yang akrab disapa Ilma, lahir di Cianjur pada 16…

1 jam ago

Reza Menggapai Mimpi dengan Prinsip Hidup

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Muhammad Reza Faturohman, atau yang akrab dipanggil Reza adalah pemuda yang lahir di…

6 jam ago

Adinda Mengasah Potensi Diri Lewat Organisasi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Adinda Malika Trycahyani, mahasiswi Universitas Pasundan Bandung yang akrab disapa Adinda, telah menorehkan…

6 jam ago

Imbang 1-1 Lawan Semen Padang, Pelatih Persib: Tim Kelelahan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengakui bahwa faktor kelelahan menjadi salah satu penyebab…

8 jam ago

Kementerian Agama Siapkan Bantuan untuk 60 Penerima Gebyar Toleransi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Agama akan segera mengumumkan bantuan Gebyar Toleransi dan Bhinneka Tunggal Ika…

9 jam ago

Berantas Judi Online, Kemkomdigi akan Tingkatkan Pengawasan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Untuk mendalami dugaan kolusi antara pegawai dan penyelenggara situs judi online, penyelidik…

10 jam ago