HEADLINE

Copa America: Prediksi Kolombia Vs Kosta Rika

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Timnas Kolombia dan Timnas Kosta Rika akan berjumpa di State Farm Stadium pada matchday 2 Grup D Copa America 2024.

Pertandingan Kolombia vs Kosta Rika ini akan kick-off Sabtu, 29 Juni 2024, 05:00 WIB.

Pada laga pertama, Kolombia menang 2-1 atas Paraguay. Dalam laga tersebut, Kolombia memimpin 2-0 terlebih dulu lewat gol-gol Daniel Munoz menit 32 dan Jefferson Lerma menit 42. Paraguay menipiskan selisih skor melalui gol Julio Enciso di menit 69.

Di partai lainnya, Kosta Rika bermain imbang tanpa gol. Meski tidak menang, hasil itu terbilang cukup memuaskan. Sebab, hasil 0-0 itu mereka raih saat melawan salah satu kandidat juara, yakni Brasil.

Terakhir kali Kolombia dan Kosta Rika bertemu adalah dalam laga uji coba pada Oktober 2018. Kolombia menang 3-1 lewat satu gol Carlos Bacca dan dua gol Cucho Hernandez. Satu gol Kosta Rika dicetak oleh Kendall Waston.

Prediksi Starting XI Kolombia vs Kosta Rika
Kolombia (4-2-3-1): Camilo Vargas; Daniel Munoz, Davinson Sanchez, Jhon Lucumi, Johan Mojica; Richard Rios, Jefferson Lerma; Luiz Diaz, James Rodriguez, Jhon Arias; Jhon Cordoba.

Pelatih: Nestor Lorenzo.

Kosta Rika (5-3-2): Patrick Sequeira; Ariel Lassiter, Francisco Calvo, Juan Pablo Vargas, Jeyland Mitchell, Haxzel Quiros; Brandon Aguilera, Orlando Galo, Jefferson Brenes; Alvaro Zamora, Warren Madrigal.

Pelatih: Gustavo Alfaro.

pri

Recent Posts

Operasikan Dapur Umum untuk Pengungsi Gempa, 7.000 Paket Makanan di Siapkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kabupaten Bandung mulai mengoperasikan dapur umum untuk mendukung kebutuhan logistik bagi…

6 menit ago

Tiga Kali Beruntun! Jawa Barat Kunci Gelar Juara Umum di PON 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kontingen Jawa Barat dipastikan berhasil mengunci gelar juara umum pada Pekan Olahraga…

29 menit ago

Bocah 4 Tahun Tertimpa Reruntuhan karena Gempa, Kang DS Sampaikan Duka

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bupati Bandung Dadang Supriatna menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Fauzan,…

1 jam ago

BNPB Ajak Warga Tingkatkan Kesiapsiagaan Menghadapi Ancaman Gempa

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Masyarakat yang terkena dampak gempa M4,9 diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan untuk menghadapi…

2 jam ago

Guru Besar Hanya Nama (GBHN)

Oleh: Dosen Yayasan Pendidikan Tinggi Pasundan Dpk FH UNPAS, Firdaus Arifin BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam…

2 jam ago

Pelantikan Pj Wali Kota Bandung: A Koswara Siap Lanjutkan Program Kerja

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, telah melantik A Koswara…

2 jam ago