BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Klub Buku Laswi, sebuah inisiatif kolaborasi antara Toko Buku Bandung dan Bilbio Forum, telah menjadi wadah berdiskusi bagi pecinta literasi di Kota Bandung.
Berdiri sejak 1 Februari 2023, klub ini berfungsi sebagai tempat berkumpulnya komunitas yang berbagi minat dalam membahas dan mengeksplorasi dunia buku.
Awal mula terbentuknya klub ini dimulai dari ide bersama untuk meningkatkan kecintaan terhadap literasi di tengah masyarakat Bandung.
“Antusiasme awal tidak begitu menggembirakan,” ujar Koordinator Klub Buku Laswi, Taufik Ramadhan Barli, namun, seiring berjalannya waktu, minat terhadap diskusi buku di klub ini mulai menunjukkan peningkatan yang signifikan.
Setiap pekannya, klub ini mengadakan diskusi yang mengangkat berbagai tema, mulai dari sastra hingga sejarah, dengan fokus pada buku-buku yang jarang terjamah oleh pembaca mainstream.
“Kami ingin memberikan apresiasi yang lebih kepada buku-buku yang memiliki nilai kultural dan intelektual tinggi,” tambah Barli.
Salah satu kesuksesan klub ini terletak pada format diskusi yang tidak monoton. Dari awal hanya satu pemantik diskusi, kini klub ini mengundang narasumber dari berbagai bidang untuk memberikan sudut pandang yang lebih luas terhadap buku yang dibahas.
“Dengan adanya klub ini, kami berharap minat baca masyarakat Bandung dapat terus meningkat. Buku-buku tentang Ajip Rosidi dan karya-karya dari Pustaka Jaya, misalnya, telah menjadi bahan diskusi kami,” ungkap Barli.
Selain itu, klub juga mencoba mengangkat kembali minat terhadap bahasa Sunda, yang semakin jarang dibicarakan di era modern ini.
Acara diskusi rutin digelar setiap hari Rabu pukul 14.00 WIB, diharapkan dapat terus memberikan kontribusi positif dalam memasyarakatkan budaya literasi di Bandung.
“Kami berharap Klub Buku Laswi dalam mengangkat nilai-nilai keilmuan dan kebudayaan melalui diskusi buku, menjadikan membaca bukan hanya kegiatan mendidik tetapi juga menghibur bagi masyarakat Kota Bandung” pungkasnya. (tiwi)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…