HEADLINE

Jawaban Bojan Hodak soal Isu Persib Rekrut Saddil Ramdani

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Jendela transfer belum ditutup. Isu seputar pemain pun terus bergulir sampai sekarang.

Salah satu isu yang makin kencang berembus adalah Saddil Ramdani. Pemain berposisi winger kiri itu dikabarkan tengah diminati Persib.

Alhasil, dalam beberapa hari terakhir, jagat media sosial yang kerap membahas soal Persib, mengulas soal Saddil Ramdani. Sejumlah akun Instagram bahkan ada yang mengucapkan selamat datang hingga menyebut Saddil Ramdani sudah sepakat gabung Persib.

Pelatih Persib Bojan Hodak pun angkat suara. Ia memberi jawaban tegas soal rumor seputar Saddil Ramdani.

“Dia di Malaysia, dia memiliki kontrak, dia masih mempunyai kontrak,” kata Bojan Hodak, Minggu (28/7/2024).

Meski begitu, bukan tak mungkin Persib merekrut Saddil Ramdani jika berkaca dari pengalaman. Sebab, jendela transfer belum ditutup.

Dari sisi keuangan, Persib juga diprediksi mampu mendatangkan sang pemain. Di saat bersamaan, Persib juga akan jadi klub yang menarik bagi Saddil.

Selain merupakan klub besar dan berstatus juara Liga 1 2023/2024, Persib musim depan akan tampil di dua kompetisi. Selain di Liga 1, Persib akan mentas di AFC Champions League 2.

Saddil sendiri merupakan pemain jebolan Persela Lamongan. Pada 2019 ia memilih hengkang ke Liga Malaysia untuk berabung dengan Sri Pahang FC.

Namun pada 2020 ia sempat kembali ke Indonesia dan bermain di Bhayangkara FC. Setelah itu, ia kembali ke Malaysia pada 2021 untuk bergabung dengan Sabha FC sampai sekarang.

Saddil juga sempat membela Timnas Indonesia di berbagai kelompok usia hingga senior. Sehingga, kemampuannya dinilai layak untuk berseragam Persib.

Akankah Saddil Ramdani bergabung dengan Persib? Patut untuk ditunggu kelanjutan kabarnya! (ars)

Aris

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

3 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

4 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

4 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

5 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

6 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

7 jam ago