BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Penjabat (PJ) Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono, melepas para pendonor darah sukarela yang telah melakukan donor darah lebih dari 100 kali di Pendopo Kota Bandung, Jumat (2/8/2024) siang.
Para pendonor tersebut dilepas sebelum mereka diberangkatkan ke Jakarta untuk menerima penghargaan Satyalancana Bhakti Sosial dari Wakil Presiden Republik Indonesia.
Salah satu penerima penghargaan tersebut adalah Aep Saepudin, seorang pendonor darah tertua berusia 76 tahun.
Aep telah mendonorkan darahnya sebanyak 113 kali sejak tahun 1976. Aep mengungkapkan bahwa dengan rutin mendonorkan darah, dirinya merasa lebih sehat dan bugar, serta bangga dapat berkontribusi bagi orang-orang yang membutuhkan darah.
Selain Aep, terdapat pula Jaja, yang merupakan pendonor darah sukarela terbanyak di Kota Bandung. Jaja, yang saat ini berusia 50 tahun, telah mendonorkan darahnya sebanyak 137 kali.
Jaja rutin melakukan donor darah setiap tiga bulan sekali sejak berumur 22 tahun.
Ia termotivasi untuk membantu sesama yang membutuhkan darahnya dan merasa ada yang kurang jika melewatkan sesi donor darah.
Senin mendatang, seluruh pendonor darah sukarela yang telah melakukan donor darah lebih dari 100 kali akan menerima penghargaan Satyalancana Bhakti Sosial yang diserahkan langsung oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin di Jakarta. (rif)