CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Minggu, 16 November 2025
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home PASBANDUNG

Program Ngulik: Rahasia Mengelola Keamanan Informasi di Era Digital

Hanna Hanifah
23 Agustus 2024
keamanan informasi

Diskominfo) Kota Bandung kembali menggelar acara Ngulik, yang kini memasuki episode ke-18 mengenai pengelolaan keamanan informasi, pada Kamis (22/8/2024) kemarin. (foto: Pemkot Bandung https://www.bandung.go.id/news/read/9934/ngulik-18-bahas-rahasia-kemanan-informasi-yang-penting-diketahui)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Bandung kembali menggelar acara Ngulik, yang kini memasuki episode ke-18 mengenai pengelolaan keamanan informasi, pada Kamis (22/8/2024) kemarin.

Episode ini menghadirkan Herawan Saputro, seorang Konsultan ISO dan Praktisi Sistem Manajemen Keamanan Informasi (SMKI), sebagai narasumber utama.

Ngulik #18 mengupas tuntas tentang rahasia menjaga keamanan informasi yang penting di era digital.

Sebelumnya, dari episode pertama hingga ke-17, Ngulik banyak membahas tentang data pribadi serta teknologi yang dapat meningkatkan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN).

Dalam presentasinya, Herawan Saputro menekankan tiga aspek utama yang harus diperhatikan dalam menjaga dan mengelola keamanan informasi, khususnya dalam instansi pemerintahan.

Baca juga:   Program Ngulik: Pentingnya Perlindungan Data Pribadi di Era Digital

Aspek-aspek tersebut adalah: people (manusia), process (proses), dan technology (teknologi), yang ia singkat dengan istilah PPT. Ia juga menyoroti pentingnya perhatian khusus pada aspek manusia dalam rantai kegiatan ini.

Herawan menjelaskan bahwa perlu ada kebiasaan atau habit yang harus ditanamkan di sektor people untuk menjaga keamanan informasi, terutama karena banyak data yang kini saling ditukar melalui perangkat digital.

“People di sini harus menunjukkan kebiasaan dalam manajemen pekerjaannya,” tegas Herawan, dikutip dari situs resmi Pemkot Bandung.

Poin utama yang dibahas dalam sesi ini adalah hal-hal yang harus dilakukan dan dihindari oleh pengguna teknologi untuk meminimalisir ancaman terhadap keamanan informasi.

Hal-hal yang harus dipatuhi:

  1. Patuhi kebijakan keamanan informasi yang berlaku di organisasi atau yurisdiksi hukum, dan perlakukan informasi sebagai aset.
  2. Lakukan penyaringan sumber daya manusia yang memadai dan pastikan adanya perjanjian kerahasiaan (NDA) dengan karyawan, pemasok, dan pihak ketiga lainnya.
  3. Ikuti prosedur pengendalian akses, patuhi aturan penggunaan akun dan password, serta gunakan enkripsi bila diperlukan.
  4. Pastikan perusahaan memiliki rencana keberlangsungan bisnis (BCP) untuk menghadapi ancaman.
  5. Pastikan kesesuaian penerapan sistem manajemen keamanan informasi dengan hukum dan peraturan yang berlaku.
  6. Lakukan monitoring dan audit keamanan informasi baik secara mandiri maupun melalui audit khusus.
Baca juga:   Toko Buku di Bandung Dipenuhi Pemburu Perlengkapan Sekolah

Hal-hal yang harus dihindari:

  1. Jangan mengakses informasi terkait pekerjaan di tempat atau jaringan yang tidak aman.
  2. Hindari penggunaan media portable yang tidak teregistrasi, seperti USB flashdisk, hard-disk eksternal, smartphone, atau tablet.
  3. Jangan meninggalkan laptop atau workstation tanpa mengunci layar dan jangan meninggalkan dokumen fisik di meja tanpa pengawasan.
  4. Jangan menggunakan perangkat lunak yang tidak berlisensi atau tidak masuk dalam whitelist perusahaan.
  5. Jangan berbagi akun untuk mengakses informasi.
  6. Jangan mengubah konfigurasi perangkat, jaringan, dan perangkat lunak tanpa proses manajemen perubahan.
  7. Jangan mengabaikan potensi insiden keamanan.
  8. Laporkan setiap kerentanan dan potensi insiden keamanan informasi kepada tim SMKI perusahaan.
Baca juga:   Program Ngulik: Hati-Hati dengan Pembajakan Data Whatsapp

Kegiatan Ngulik #18 ini diikuti oleh peserta yang berasal dari ASN di berbagai OPD Pemerintah Kota Bandung dan dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom. (han)

Print Friendly, PDF & Email
Editor:
Tags: diskominfodiskominfo bandungmengelola keamanan informasiprogram ngulik


Related Posts

AI
PASBANDUNG

Program Ngulik: AI Kunci Work Smarter dalam Dunia Kerja Modern

8 Agustus 2024
judi online
PASBANDUNG

Program Ngulik: Lawan Serangan Slot Gacor dan Judi Online di Situs Pemerintah

2 Agustus 2024
bandung
PASBANDUNG

Diskominfo Bandung Ingatkan Warga Agar Waspada Isu Hoaks

25 Juli 2024

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Pebalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi, melaju di depan pebalap BK8 Gresini Racing, Alex Marquez, dalam balapan MotoGP Valencia 2025 di Sirkuit Ricardo Tormo di Cheste pada 16 November 2025. (Foto oleh JOSE JORDAN / AFP)(AFP/JOSE JORDAN)
HEADLINE

Drama Panas MotoGP Valencia 2025! Bezzecchi Juara, Bagnaia Hancur Lebur & Morbidelli Cedera!

16 November 2025

www.pasjabar.com -- MotoGP Valencia 2025 menghadirkan aksi dramatis sejak awal hingga akhir balapan. Marco Bezzecchi tampil sebagai...

Pembalap Honda Team Asia, Mario Suryo Aji.

Mario Suryo Aji Akhiri Moto2 2025 dengan Drama! Diogo Moreira Juara Dunia, Hasil Akhir Bikin Kaget!

16 November 2025
instagram/@arkhanfikri

Indra Sjafri Bongkar Alasan Mengejutkan Arkhan Fikri & Rayhan Hannan Absen Lawan Mali: “Risiko Terlalu Besar!”

16 November 2025
Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 Kakang Rudianto (kiri) berusaha mengadang pesepak bola Mali U-22 Maulaye Haidara (keduaa kiri) pada pertandingan persahabatan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (15/11/2025). ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/foc.

Timnas Indonesia U-23 Dipermalukan Mali! Kebobolan Cepat, Serangan Tumpul, Lini Belakang Rapuh

16 November 2025
Gregoria Mariska Tunjung gagal juara Kumamoto Masters 2025 setelah kalah dramatis dari Ratchanok Intanon. Kekalahan ini membuat Indonesia kembali puasa gelar. (PBSI)

Gregoria Gagal, Bulutangkis Indonesia Kembali Puasa Gelar

16 November 2025

Highlights

Timnas Indonesia U-23 Dipermalukan Mali! Kebobolan Cepat, Serangan Tumpul, Lini Belakang Rapuh

Gregoria Gagal, Bulutangkis Indonesia Kembali Puasa Gelar

TB Hasanuddin: Pengiriman Pasukan ke Gaza Harus Sesuai Hukum Internasional

Jadwal Lengkap MotoGP Valencia 2025: Pekan Penutup Musim

Jorge Martin Pilih Bermain Aman di Hari Pertama MotoGP Valencia

PUBG Mobile Gandeng Balenciaga Hadirkan Konten Fesyen Eksklusif

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.