HEADLINE

Phil Handy Bakal Latih Tim Nasional Basket Indonesia

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM  Phil Handy bakal latih tim nasional Basket Indonesia. Phil Handy yang saat ini datang ke Indonesia diterima langsung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo.

Phil Handy yang merupakan asisten pelatih tim NBA Los Angeles Lakers belum akan langsung melatih Timnas Basket Indonesia melainkan akan memberikan pelatihan terlebih dahulu kepada tim basket Indonesia.

Seperti dikutip Pasjabar dari laman resmi Kemenpora, dijelaskan jika Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo merasa senang dengan kehadiran Phil Handy datang ke Indonesia.

“Saya sangat bahagia dimana hari ini kita kedatangan Phil Handy, beliau adalah pelatih yang sudah sangat mendunia. Ini suatu keberkahan di mana jarang sekali pelatih dari NBA mau memberikan pengetahuan dan training. Dan kali ini kepada pelatih di Indonesia,” kata Menpora Dito.

Menurut Menpora Dito, Phil Handy selama di Jakarta akan memberikan pelatihan kepada pelatih timnas Indonesia, baginya itu sangat penting karena untuk memperkuat kapasitas pemain. “Yang namanya pelatih harus kita tingkatkan kapasitasnya agar performa pemain basket di Indonesia akan naik juga,” tambahnya.

Menpora Dito melihat perkembangan bola basket di Indonesia sudah masif populernya dan perlu ditingkatkan lagi untuk prestasinya. “Saat ini basket Indonesia sudah masif dan populer di kalangan masayarakat. Oleh karenanya ke depan prestasi dan permainan timnas basket Indonesia harus bisa meningkat,” ujar Menpora Dito.

Latih Timnas Basket

Terkait apakah Phil Handy akan melatih timnas basket Indonesia, Menpora Dito mengatakan Perbasi sudah melakukan diskusi dan akan melihat perkembangan ke depanya. ” Dari Perbasi sudah menyampaikan dan sudah diskusi dengan Phil Handy, nanti kita lihat perkembangan ke depanya bagaimana Phill Handy bisa membantu perkembangan basket Indonesia,” ucap Menpora Dito.

Sementara Phil Handy menyampaikan cukup senang bisa datang ke Indonesia untuk berbagi pengetahuan tentang bola basket. Phil ingin membantu permainan bola basket Indonesia menjadi lebih baik dalam skala global.

“Jadi, merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk berada di sini dan dapat mengikuti beberapa pelatihan dengan beberapa atlet muda dan  membantu mereka melihat sekilas apa yang dilakukan beberapa atlet NBA setiap hari,” katanya.

Phil juga menilai bola basket Indonesia memiliki potensi besar untuk berkembang. “Jadi, saya berkesempatan untuk berada di sini dan menghabiskan waktu dengan para pelatih di Indonesia dengan beberapa atlet muda di Indonesia,” ujarnya.

Agenda Phil selama di Indonesia yakni, pada 25 September 2024, Phil Handy akan menjadi pemateri dalam coaches clinic. Kemudian pada 26 dan 27 September 2024, Phil Handy akan memberikan ilmu kepelatihannya kepada anak-anak usia 14 hingga 18 tahun berupa coaching clinic di GBK Arena Senayan. Selanjutnya pada 28 September 2024, Phil Handy akan hadiri acara meet and greet juga talkshow, yang berlangsung di OCBC Space BSD, Tangerang. (*/tie)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Kang Arfi-Teh Yena Sudah Susun Banyak Program Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung, Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar…

2 jam ago

ITB Minta Mahasiswa Penerima Beasiswa Kerja Paruh Waktu

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Penerima beasiswa kerja , sepertinya mahasiswa penerima beasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB)…

3 jam ago

Lima Pjs Bupati Baru Dilarang Buat Program Baru oleh Gubernur Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Lima Pjs Bupati dilarang membuat program baru oleh Pj Gubernur Jabar Bey…

4 jam ago

Polda Jabar Usut Insiden Pengeroyokan Steward oleh Suporter Usai Laga Persib vs Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Polda Jawa Barat mengonfirmasi adanya insiden penganiayaan yang diduga dilakukan oleh sejumlah…

4 jam ago

Kualifikasi Piala Asia U-20, Timnas Indonesia Siap Tempur di Grup F

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, optimistis bahwa timnya mampu meraih kemenangan…

5 jam ago

Begini Sikap Ketum PSSI Erick Thohir soal Kericuhan Bobotoh

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI Erick Thohir buka suara menanggapi kericuhan yang terjadi di…

6 jam ago