BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Cipta Karya, Bina Konstruksi, dan Tata Ruang meluncurkan program inovatif bernama Bandung Geospatial Excellence Advanced Access (BAGEA).
Program ini bertujuan mengoptimalkan penyelenggaraan simpul jaringan informasi geospasial dan digagas oleh Deni Pathudin, ST. MT., Kepala Bidang Tata Ruang pada Dinas Cipta Karya, Bina Konstruksi, dan Tata Ruang Kota Bandung.
“BAGEA diharapkan dapat mewujudkan kedaulatan data spasial yang mandiri, tanpa ketergantungan pada pihak luar,” ujar Deni, dilansir dari Pemkot Bandung.
BAGEA dirancang untuk mengangkat pengelolaan data geospasial Kota Bandung ke level yang lebih tinggi. Dengan fokus pada keunggulan, teknologi canggih, dan aksesibilitas.
Inisiatif ini bertujuan meningkatkan efisiensi, transparansi, dan partisipasi publik dalam penggunaan data geospasial. Serta mendukung pembangunan yang lebih baik dan berkelanjutan.
Deni menambahkan, “Dengan BAGEA, masyarakat dapat merasakan fasilitas informasi data geospasial yang menjamin keterbukaan, meningkatkan transparansi pemerintahan, dan membangun kepercayaan publik.”
Program ini diharapkan mewujudkan konsep “Satu Peta dan Satu Data Geospasial Kota Bandung,” sebagai bagian dari langkah menuju Big Data Bandung, mendukung visi Bandung sebagai Smart City. (han)