BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Jorge Martin masih menjadi pemuncak klasemen MotoGP, dengan poin 341, sejauh ini Jorge Martin sudah menjuarai 2 GP atau naik podium di GP Portugal, GP Prancis.
Perolehan poin Jorge Martin lebih unggul karena Jorge Martin banyak finis sebagai runner up atau urutan kedua dibeberapa GP yang sudah di selesaikan.
Jorge Martin sangat diunggulkan di GP Indonesia, dalam sesi kualifikasi kemarin berhasil merebut posisi start terdepan.
Jorge Martin lebih diunggulkan karena ingin menjaga perolehan poin untuk menjadi juara dunia MotoGP 2024, Jorge Martin juga selalu berhasil menyelesaikan finis hampir semua seri GP 2024 yang sudah diselesaikan, musim lalu di GP Mandalika.
Jorge Martin memiliki sejarah bagus, menang di Sprint Race, dan nyaris memang di main race,
Tetapi sial di putaran akhir karena mengalami kecelakaan. Sehingga masih membuat Jorge Martin penasaran dengan GP Mandalika yang selalu menjadi Sirkuit Misterius bagi sejumlah Pembalap.
Kemungkinan Enea Bastianini yang menjadi juara di seri MotoGP 14 di Itali.
Bastianini berapa di urutan tiga klasemen saat ini dengan poin 291 Bastianini berhasil mengeser Marc Marquez setelah menjuarai GP Itali. Posisi Start Bastianini menempati pole 5 di GP Mandalika siang nanti.
Selain itu ada Francesco Bagnaia, yang menjadi pesaing ketat Jorge Martin di klasemen, Bagnaia kini berada di urutan kedua dengan poin 329 dan posisi start di GP Mandalika siang nanti di posisi empat.
Bagnaia merupakan juara bertahan GP Mandalika 2023. Bagnaia merasa sirkuit Mandalika merupakan Sirkuit yang pernah ia taklukan.
Peluang menjadi juara kembali di GP Mandalika cukup besar bagi Bagnaia.
Sementara juara dunia 6 kali, yang juga banyak pengemarnya di Indonesia Marc Marquez akan menjadi perhatian publik pada GP Mandalika siang nanti.
Marc Marquez yang sempat menjadi buah bibir karena terjatuh 2 kali dalam sesi kualifikasi sabtu kemarin berada di posisi start urutan 12.
Bahkan sirkuit Mandalika bagi Marc Marquez menjadi sirkuit menakutnya karena seperti kutukan baginya. Pada tahun 2022 Marc Marquez gagal memgikuti Main Race atau balapan utama.
Karena mengalami kecelakaan fatal pada sesi pemanasan yang membuat dirinya cidera kepala. Lalu di GP Mandalika 2023 dia hanya berada di urutan ke 16 itupun di raih dengan susah payah hingga finis.
Selain persaingan empat besar klasemen pembalap ini, mungkin akan banyak kejutan di MotoGP Mandalika,
atau mungkin ada kejutan dari pembalap lain untuk menjadi juara di GP Mandalika.
GP Indonesia di sirkuit Mandalika merupakan seri ke 15 dari 20 seri MotoGP 2024.
Artinya persaingan menjadi juara dunia MotoGP 2024 masih sangat terbuka, terutama bagi 4 besar klasemen sementara siapapun yang berhasil menjadi pemenang akan menjadi pemuncak klasemen MotoGP 2024, yang menyisakan 5 seri lagi. (Jbe)
JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- Untuk memperkuat bisnis, bank bjb menjalin berbagai sinergi strategis demi memberikan manfaat…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…