PASOLAHRAGA

Shin Tae Yong Ungkap Peluang Jens Raven Promosi ke Timnas Indonesia

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong buka suara soal peluang striker Timnas Indonesia U-20, Jens Raven promosi ke Timnas Indonesia.

Jens Raven jadi salah satu pemain yang punya peran besar di balik keberhasilan Timnas Indonesia U-20 lolos ke Piala Asia U-20 2025. Jens Raven mampu mencetak tiga gol alias selalu membukukan gol di tiga laga yang dimainkan.

Sebelum tampil cemerlang di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Jens Raven juga tampil gemilang di ajang Piala AFF U-19 2024. Jens Raven mencetak empat gol di turnamen yang dimenangkan oleh Garuda Muda tersebut.

Meskipun tampil impresif dan mencolok di dua kompetisi yang telah dilewati bersama timnas kelompok umur, Shin Tae Yong menilai Jens Raven masih perlu meningkatkan kualitas untuk bisa masuk ke tim senior.

Karena itu, Shin Tae Yong menyebut untuk saat ini Jens Raven belum bisa masuk ke skuad Timnas Indonesia yang sedang berlaga di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

“Segitu saja sangat kurang, masih dibutuhkan power lebih, dan daya berjuang. Kalau segitu saja tidak akan pas untuk di timnas senior,” ucap Shin Tae Yong yang ikut menyaksikan laga Timnas Indonesia U-20 vs Yaman.

Walaupun saat ini Jens Raven belum promosi ke tim senior, ia masih punya waktu yang terbentang lebar di hadapannya. Usianya baru 18 tahun dan kemampuannya tentu bakal terus berkembang.

Saat ini ia membela Dordrecht yang berlaga di kasta kedua kompetisi Belanda. Piala Asia U-20 2025 yang digelar di China Februari mendatang jadi momen berikutnya bagi Jens Raven untuk unjuk gigi.

pri

Recent Posts

Dua Tikungan Berhantu di Mandalika yang Ditakuti Jorge Martin

WWW.PASJABAR.COM -- Jorge Martin berhasil menang di balapan utama MotoGP Mandalika 2024. Rider Prima Pramac…

1 jam ago

Timnas U-20 Indonesia Jadi Wakil Terbaik ASEAN di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

WWW.PASJABAR.COM -- Timnas U-20 Indonesia jadi wakil terbaik Asia Tenggara dalam perjalanan di babak Kualifikasi…

2 jam ago

16 Negara Lolos ke Putaran Final Piala Asia U-20 2025

WWW.PASJABAR.COM -- Sebanyak 16 tim sudah memastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2025.…

3 jam ago

Ini Kata Erick Thohir Usai Timnas Indonesia U-20 Lolos ke Piala Asia U-20 2025

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, turut memberikan komentar terkait keberhasilan timnas U-20 Indonesia…

4 jam ago

Timnas Indonesia U-20 ke Piala Asia, Dua Pemain Keturunan Diproses Naturalisasi

WWW.PASJABAR.COM -- Ada dua pemain keturunan yang sedang proses naturalisasi seiring dengan kelolosan Timnas Indonesia…

5 jam ago

Hengky Kurniawan Awali Kampanye dengan Sapa Ratusan Warga Lembang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Artis sekaligus Calon Bupati Kabupaten Bandung Barat (KBB), Hengky Kurniawan, memulai masa…

7 jam ago