HEADLINE

Outing Class: Siswa SD Priangan Istiqamah Kenali Pertanian di Seinfarm

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sebanyak 51 siswa-siswi dari SD Priangan Istiqamah, Kelurahan Cihapit, Bandung Wetan, mengikuti kegiatan pembelajaran di luar kelas (outing class) di Sekemala Integrated Farming (Seinfarm).

Dikutip dari situs resmi Pemkot Bandung, kunjungan ini bertujuan untuk mengenalkan para siswa pada dunia pertanian, peternakan, dan perikanan.

Melalui program pembelajaran interaktif yang memberikan pengalaman langsung.

Seinfarm, pusat pembelajaran terpadu yang berlokasi di wilayah subur dan alami, berfokus pada konsep pertanian berkelanjutan serta integrasi sektor agrikultur.

Dalam kegiatan tersebut, para siswa mendapatkan penjelasan mendalam dari petugas Seinfarm mengenai berbagai aspek pertanian dan peternakan, serta berkesempatan untuk terlibat langsung dalam praktiknya.

Para siswa sangat antusias saat berinteraksi dengan hewan ternak seperti kambing, ayam, dan kelinci.

Mereka juga menikmati aktivitas memetik buah anggur, menanam tanaman menggunakan media polybag, serta menangkap ikan di kolam yang telah disediakan.

Daniel, siswa kelas 1, mengungkapkan kegembiraannya setelah mengikuti kegiatan ini.

“Aku senang sekali bisa bermain dengan kambing dan kelinci. Aku juga suka memetik anggur dan menangkap ikan. Ini pertama kali aku melakukan semua itu, dan aku ingin datang lagi ke sini!” ujarnya penuh semangat.

Entin Watyatin, salah satu guru pendamping dari SD Priangan Istiqamah, menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini yang menurutnya sangat bermanfaat bagi siswa.

“Mereka tidak hanya belajar dari buku, tetapi juga mendapatkan pengalaman langsung di lapangan. Ini cara yang luar biasa untuk memperkenalkan siswa pada dunia pertanian, peternakan, dan perikanan,” katanya.

Kegiatan ini diharapkan dapat menambah wawasan siswa mengenai pentingnya sektor pertanian dalam kehidupan sehari-hari, serta menumbuhkan kecintaan mereka terhadap alam dan lingkungan. (han)

Hanna Hanifah

Recent Posts

Rossa Pukau Penggemar dengan Lagu Kartun di Synchronize Fest 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyanyi senior Rossa kembali memukau para penggemarnya di panggung Dynamic, Synchronize Fest…

44 menit ago

TPPAS Sarimukti Hampir Penuh: Jabar Ambil Langkah Pengurangan Sampah

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) bersama pemerintah daerah kabupaten/kota di kawasan Bandung…

2 jam ago

Ledakang Sampah di Cekungan Bandung, Enam Bulan Lagi Jadi Bencana

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sekda Jabar Herman Suryatman, menegaskan, saat ini terjadi ledakan sampah di Cekungan…

13 jam ago

Cawalkot Dandan Minta Pemkot Selesaikan Masalah SMPN 60 Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Calon Walikota (Cawalkot) Bandung, Dandan Riza Wardana minta Pemerintah Kota Bandung untuk…

15 jam ago

Gelar PT PAL Goes to Campus Bangkitkan Jiwa Maritim Generasi Muda

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Potensi maritim Indonesia yang sangat besar membutuhkan kontribusi ddari berbagai pihak, bukan…

15 jam ago

Foto: SMPN 60 Bandung Belum Memiliki Bangunan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Aktivitas siswa SMP Negeri atau SMPN 60 Bandung saat jam istirahat di…

15 jam ago