BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Laga seru akan tersaji antara Persib Bandung vs Semen Padang dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (1/11/2024) pukul 19.00 WIB.
Jelang laga Persib vs Semen Padang ini, penyerang Persib Ciro Alves mengungkap prediksinya. Kesulitan bakal didapatkan Persib di atas lapangan.
Itu karena Semen Padang diprediksi sedang dalam motivasi tinggi. Mereka tengah mencari hasil manis usai kalah 1-8 oleh Dewa United di laga terakhir.
“Sama seperti yang coach katakan, besok akan menjadi laga berbahaya dan Semen Padang di laga sebelumnya baru mendapat hasil yang buruk,” kata Ciro Alves, Kamis (31/10/2024).
Untuk itu, Persib tak bisa berleha-leha menghadapi Semen Padang. Seluruh kemampuan terbaik mesti dikerahkan jika ingin meraup hasil maksimal alias kemenangan.
“Mereka akan tampil maksimal besok. Jadi karena itu Persib harus mengerahkan kemampuan yang terbaik,” tuturnya.
Ciro Alves lalu mengungkap kondisi para pemain Persib. Secara tim, mereka sudah siap tempur dan bakal berjuang keras untuk mendulang tiga poin.
“Persib sudah siap untuk besok, meski akan sulit tapi saya percaya kepada rekan-rekan satu tim untuk bisa memainkan laga yang bagus dan mendapatkan tiga poin,” ujar pemain asal Brasil itu.
Sementara itu, Ciro Alves mengaku senang setelah tahu David da Silva pulih dari cedera dan kembali bisa bermain. David bahkan sudah tampil di laga terakhir Persib saat melawan Persik Kediri.
Meski hanya tampil beberapa menit, itu jadi sinyal positif jika kondisi David sudah benar-benar. Ia hanya tinggal membutuhkan waktu untuk mendapatkan kembali performa terbaiknya.
“Saya sangat senang karena David di musim lalu bermain dengan baik dan dia menjadi top skorer, dia teman baik saya,” ungkap Ciro Alves.
Ia pun berharap David bisa kembali jadi tumpuan utama di lini depan Persib. Ia ingin kembali jadi ‘pelayan’ bagi rekan senegaranya tersebut.
“Saya sangat senang karena dia kembali meski momennya berat baginya, tapi dia step by step mulai kembali ke performa terbaiknya. Saya harap dalam waktu dekat bisa bersama-sama lagi (mencetak gol),” pungkas Ciro Alves. (ars)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ketua STKIP Pasundan Cimahi, Prof.Dr.Dedi Supriadi,M.Pd,AIFO menerima penghargaan dari KONI Jawa Barat.…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Performa Mailson Lima cukup mendapat banyak sorotan. Sebab, ia masih terglong biasa-biasa…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Lanjutan Liga 1 2024/2025 akan mempertemukan Persib Bandung vs Semen Padang. Kedua…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Semen Padang menegaskan tak mau sekadar numpang lewat saat dijamu Persib Bandung…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung akan menjamu Semen Padang dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. Laga…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Relawan KAHADEAN (Kawal Harapan Baru dengan Persatuan) Muhamad Naufal Ridwan sangat…