HEADLINE

Dubes RI untuk Bosnia Akan Kerjasama dengan Paguyuban Pasundan dan Unpas

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMDuta Besar (Dubes) Republik Indonesia (RI) untuk Bosnia dan Herzegovina, Drs. H. Roem Kono, M.IPOL. menyebutkan, akan bekerjasama dengan Paguyuban Pasundan dan Universitas Pasundan (Unpas).

Hal itu disampaikan Roem Kono saat melakukan lawatan ke Kantor Pengurus Besar Paguyuban Pasundan, di Jalan Sumatera 41 Bandung, Senin (4/11/2024).

Dalam kunjungannya itu, Dubes RI untuk Bosnia dan Herzegovina, diterima langsung oleh Ketua Umum Pegurus Besar Paguyuban Pasundan, Prof, Dr.H.M. Didi Turmudzi, M.Si, didampingi Sekejan Paguyuban Pasundan Prof. Dr. H. Dedi Hadian, MM, Ketua YPT Pasundan, Dr. Makbul Mansyur, M.Si, Ketua YPDM Pasundan Dr. H. Dadang Mulyana, M.Si, serta jajaran pengurus lainnya.

Hadir pula Rektor Unpas Prof. Dr. H. Azhar Affandi, S.E., M.Sc, Wakil Rektor I Unpas, Prof. Dr. Cartono, M.Pd., M.T., Wakil Rektor II Prof. Dr. Ir. H. Yudi Garnida, MP dan Wakil Rektor III Unpas Prof. Dr. M. Budiana, S.IP., M.Si. Direktur Pascasarjana Unpas Prof. Dr. H. Bambang Heru Purwanto, M.S., Wadir II Pascasarjana Unpas Prof. Dr. H. Atang Hermawan, SE., MSIE., Ak, dan Wadir III Pascasarjana Unpas Prof.Dr.T.Subarsyah,SH.,S.Sos.,Sp-1,MM, serta Dekan FISIP Unpas Dr. Kunkunrat M.Si.

Dalam pertemuannya, Dubes RI untuk Bosnia dan Herzegovina, Drs. H. Roem Kono, M.IPOL. mengatakan akan menjalin kerjasama untuk bidang pendidikan dan kebudayaan dengan Paguyuban Pasundan dan Unpas.

“Kami ingin kerjasama internasional dengan Paguyuban Pasundan dan Universitas Pasundan untuk pendidikan dan kebudyaan,” ujarnya.

Ia menyampaikan jika selama ini kerjasama yang dijalin lebih banyak dengan universitas negeri, sehingga untuk saat ini ia akan menjalin kerjasama dengan universitas swasta di Indonesia.

“Selama ini kebanyakan bekerjasama dengan universitas negeri, dan saya ingin sekarang melibatkan universitas swasta untuk kerjasama internasional,” jelasnya.

“Dan saya memilih Paguyuban Pasundan dan Unpas, karena menjadi kampus dan juga organisasi tertua di Indonesia yang sudah banyak pengalamannya,” paparnya.

Ia juga menyampaikan jika kerjasama tersebut dalam rangka hubungan masyarakat dengan masyarakat terutama bidang kebudayaan.

Pasalanya, beberapa waktu lalu kedutaannya sempat menerima kunjungan dari para seniman di Jawa Barat, dan kedatangan ke Paguyuban Pasundan salah satu tindak lanjut dari kunjungan seniman itu.

“Nantinya kami ingin ada dari Paguyuban Pasundan menampilan kesenian tradisional yang bisa kita tampilkan di negara Bosnia. Kebetulan seniman-seniman dari sini sudah berkunjung ke Bosnia dan sekarang tinggal tindak lanjutnya,” ungkap Roem.

Selan itu untuk memperkuat jalinan kerjasama pendidikan, ia berharap nantinya ada kerjasama bidang pendidikan.

“Untuk bidang keilmuan bisa pertukaran mahasiswa dan dosen ke Bosnia dan sebaliknya. Termasuk dibidang kedokteran yang bisa bekerjasama dengan Universitas di Bosnia,” harapnya.

Menanggapi hal tersebut,  Ketua Umum Paguyuban Pasundan Prof, Dr.H.M. Didi Turmudzi, M.Si menyambut baik kerjasama yang akan dilaksanakan itu.

“Semoga kedepan silaturahmi ini bisa tetap terjaga, dan bisa terus bekerjasama dalam bidang keilmuan dan juga kebudayaan. Yang nanti ditindak lanjuti oleh Unpas,” harapnya. (tie)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Pj Gubernur Jabar: ASN Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat atau Pj Gubernur Jawa Barat atau Jabar, Bey Machmudin, memimpin apel…

25 menit ago

Jabar Apresiasi Guru Hebat di Jambore GTK 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Herman Suryatman, membuka acara Apresiasi Jambore Guru…

50 menit ago

Verdiansyah Mencintai Desain dan Menginspirasi Lewat Kata

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Lahir di Bandung, 20 Mei 2003, Verdiansyah Pratama Putra saat ini sedang menempuh…

16 jam ago

Fly Over Pasupati Ditutup Sementara untuk Uji Dinamis, 4-7 November 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Fly Over Mochtar Kusumaatmadja, atau yang lebih dikenal sebagai Fly Over Pasupati…

18 jam ago

Erupsi Gunung Lewotobi, PVMBG Naikkan Status ke Awas

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menaikkan status aktivitas vulkanik Gunung…

19 jam ago

Roy “Berani Menggapai Impian!”

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- "Keberanian adalah kunci untuk mencapai impian. Jangan genggam payung itu lagi jika kita…

20 jam ago