HEADLINE

PSSI Tegaskan Evaluasi Menyeluruh Timnas Indonesia

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyatakan bahwa evaluasi menyeluruh terhadap tim nasional atau timnas Indonesia akan dilakukan setelah pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Arab Saudi, Selasa (19/11/2024).

“Ya, harus ada (evaluasi menyeluruh-red),” ujar Erick di Jakarta pada Senin lalu, dikutip dari Antara.

Evaluasi ini bertujuan meninjau seluruh program timnas Indonesia yang sedang berjuang untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

Erick, yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN, menegaskan bahwa evaluasi tersebut tidak ditujukan kepada individu tertentu, termasuk pelatih Shin Tae-yong.

“Evaluasi tidak spesifik ke individu,” katanya.

PSSI menargetkan timnas Indonesia untuk mengumpulkan setidaknya sembilan poin yang diharapkan cukup untuk menempati peringkat keempat di Grup C.

Saat ini, Indonesia berada di posisi keenam atau terakhir dengan tiga poin dari lima pertandingan yang telah dimainkan.

Indonesia masih memiliki lima laga sisa, yang terdiri dari tiga pertandingan kandang melawan Arab Saudi, Bahrain, dan China, serta dua laga tandang menghadapi Australia dan Jepang.

Erick meminta para pemain dan pelatih untuk tidak menyerah dan tetap berjuang keras. Menurutnya, semangat tinggi dan tampil maksimal sangat penting demi menjaga peluang lolos ke Piala Dunia 2026.

“Ada beberapa laga kunci yang hilang, salah satunya saat melawan China (Indonesia kalah 1-2). Untuk laga lawan Bahrain, saya no comment. Namun, saya berharap pemain dan pelatih bisa introspeksi dan tetap solid,” tambahnya.

Sebagai upaya mewujudkan target sembilan poin, Erick berharap Indonesia bisa meraih kemenangan melawan Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. (han)

Hanna Hanifah

Recent Posts

Risma : Teruslah Berusaha dan Bermimpi!

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- "Teruslah berusaha dan bermimpi, walaupun banyak orang meragukanmu," begitu terang Risma Rahmadani, yang…

1 menit ago

Unpas Bersama LLDikti IV Edukasi Warga Bandung Kelola Sampah

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – LLDikti IV bersama Universitas Pasundan (Unpas) menyelenggarakan Forum Group Discussion (FGD) dan…

27 menit ago

Dinkes Cimahi Gelar Workshop untuk Tangani PTM

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Tingginya tingkat kematian akibat Penyakit Tidak Menular (PTM) di Indonesia yang disebabkan…

2 jam ago

KPU Kota Cimahi Gelar Simulasi Pemungutan Suara Jelang Pilkada Serentak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Satu pekan menjelang Pilkada Serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cimahi…

3 jam ago

Harga Pangan Bapanas: Penurunan pada Beras dan Daging Sapi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Badan Pangan Nasional (Bapanas) melaporkan penurunan harga sejumlah komoditas pangan pada Selasa…

5 jam ago

Jasa Marga Gelar Sosialisasi Keselamatan Tol di Terminal Leuwipanjang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Jasa Marga RO3 Purbaleunyi mengadakan sosialisasi bagi puluhan supir truk dan bus…

6 jam ago