Oleh: Alma Lucyati (Makna Keseimbangan)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Hujan turun deras sejak semalam. Bunyi air hujan mengenai atap rumah seakan bersahutan dengan dedauanan yg mengenai kaca jendela, seolah berebut ingin segera mencapai tanah. Genangan air hujan pun tampak berebut mencari tempat terendah. Tanah yg semula gersang dan tandus tampak berseri menyambut datangnya hujan. Inikah karunia Alloh Sang Pemilik-Nya? Yang Maha Mengetahui kebutuhan umatnya di dunia ini.
Setelah melewati musim kemarau pastilah persediaan air tanah mulai berkurang. Alloh mengirimkannya dalam bentuk hujan, seolah tahu apa yang sangat umat-Nya butuhkan. Tetapi apakah kita penghuni bumi ini memahami diturunkannya hujan tersebut oleh Alloh? Kita patut memahami keseimbangan alam yakni keseimbangan mahluk hidup dengan alam yang menjadi lingkungan hidupnya.
Keberadaan hewan karnivor dan omnivor membentuk keseimbangan pada rantai makanan yang menjadi salah satu komponen lingkungan yang membentuk keseimbangan alam. Kerusakan pada keseimbangan alam umumnya disebabkan karena ulah manusia. Keseimbangan yang rusak akan sangat merugikan kita semua.
Siapakah yang mengatur agar keseimbangan alam ini tetap terjaga? Adakah interaksi antara alam dengan kita yang menghuninya? Apakah banjir, tanah longsor atau kekeringan bukankah sebuah pertanda yg disampaikan oleh alam? Apakah kita yang ada disekitarnya dapat memahaminya?
Mengapa manusia yang katanya diberi akal tidak mampu meresponnya? Ataukah kita semua belum memahami arti dari sebuah keseimbangan antara alam dan kita sebagai penghuninya? Dari mana kita memulainya?
Jepang memulainya dari unit yang paling kecil yakni mulai dari keluarga, sekolah dan masyarakatnya. Sudah siapkah kita menyusul negara maju tersebut? -makna keseimbangan- (han)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Seorang perempuan paruh baya berinisial LF (50) ditangkap oleh Satreskrim Polres Cimahi…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Petugas gabungan dari Pemerintah Kota Bandung melakukan inspeksi mendadak atau sidak ke…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung tengah mempersiapkan masa transisi kepemimpinan seiring berlangsungnya Pilkada…
Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) - Masalah Kenegaraan…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Cegah kembali longsor, TPU Cikutra akan dipasangi brongsong oleh Pemda Provinsi Jawa…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung bermain imbang saat melawan Port FC dalam lanjutan laga Grup…