BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Persib Bandung harus menelan pil pahit. Gelandang Dedi Kusnandar harus menutup perjalanannya di Liga 1 2024/2025 lebih cepat.
Sebab, cedera yang dialami Dedi Kusnandar di laga kontra Barito Putera itu cukup parah. Ia pun diprediksi tak akan bisa bermain untuk Persib di sisa laga Liga 1 musim ini.
Pelatih Bojan Hodak mengatakan, Dedi sudah menjalani operasi. Semuanya berjalan lancar dan diharapkan membuat kondisinya cepat membaik.
“Dedi sudah melakukan operasi, operasinya nampak bagus, mereka memasang pelat di kakinya,” ucap Bojan Hodak, Sabtu (21/12/2024).
Terlepas dari operasinya, ada hal lain yang disyukuri tim pelatih. Sebab, ada bagian di kaki Dedi yang ternyata tidak mengalami kerusakan.
“Yang terpenting ligamen dan tendonnya tidak rusak, itu artinya proses pemulihan akan lebih cepat. Jadi ini mungkin bisa dikatakan hal terbaik yang terjadi dan positif,” jelasnya.
Disinggung akan berapa lama Dedi harus absen dari lapangan, ia mengaku belum tahu persis. Yang pasti, beberapa bulan ke depan Persib harus kehilangan Dedi.
“Untuk ini saya belum tahu. Kemungkinan baru mulai berlatih 3-4 bulan dari sekarang. Tapi untuk ini, tergantung bagaimana pemulihannya dan tidak ada yang bisa memastikan,” tuturnya.
Akan tetapi, ia memberikan sedikit gambaran. Intinya, Dedi harus mengakhiri pertandingan musim ini lebih cepat. Bahkan, ia diperkirakan baru bisa berlaga musim depan.
“Realistisnya adalah dia mulai berlatih di akhir musim ini, tapi untuk bertanding, mungkin baru di awal musim depan,” ungkap Bojan Hodak.
Persib Bandung menang 2-1 atas Barito Putera dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu (18/12/2024) malam.
Dua gol Persib dicetak Gustavo Franca dan penalti Marc Klok. Sedangkan Barito Putera mencetak gol lewat aksi Levy Madinda yang merupakan eks pemain Persib.
Laga ini diwarnai dengan cedera mengerikan yang dialami Dedi Kusnandar. Kakinya terlihat patah hingga harus langsung dibawa ke rumah sakit. (ars)
WWW.PASJABAR.COM -- Timnas Indonesia terpaksa menelan kelahan 0-1 dari Filipina pada laga terakhir Grup B…
WWW.PASJABAR.COM -- Vietnam berhasil melaju ke semifinal Piala AFF 2024 atau ASEAN Cup 2024 setelah…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persita Tangerang membawa misi besar saat dijamu Persib Bandung dalam lanjutan Liga…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Laga berat akan tersaji bagi Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung akan menjamu Persita Tangerang dalam lanjutan Liga 1 2024/2025. Laga…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Gelandang Persib Bandung Dedi Kusnandar dihantam cedera mengerikan. Ia mengalami patah tulang…