BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Berbelanja baju baru menjelang Hari Raya Idul Fitri atau lebaran sudah menjadi tradisi di Indonesia. Baik pakaian muslim maupun busana kasual, banyak orang ingin tampil maksimal saat Lebaran.
Di Bandung, terdapat sejumlah pusat perbelanjaan populer yang menawarkan berbagai pilihan baju Lebaran, lengkap dengan promo dan diskon menarik.
Berikut lima tempat terbaik untuk berburu baju Lebaran di Kota Bandung dilansir dari bandung.go.id:
- Pasar Baru Trade Center
Pasar Baru Trade Center, yang sudah ada sejak era kolonial Belanda, tetap menjadi tujuan utama warga Bandung untuk belanja pakaian, mulai dari baju Lebaran hingga pakaian sehari-hari seperti daster dan gamis.
Berlokasi di Jalan Otto Iskandardinata No. 152, tempat ini menawarkan koleksi pakaian dengan harga yang terjangkau.
- ITC Kebon Kelapa
Menjelang Lebaran, ITC Kebon Kelapa selalu dipadati pembeli yang mencari busana muslim dan pakaian hari raya. Tempat ini menyediakan berbagai model pakaian, termasuk mukena, baju koko, serta produk tekstil lainnya.
Terletak di Jalan Pungkur, pusat perbelanjaan ini menawarkan harga yang bersaing dan ramah di kantong.
- D’Botanica Bandung Mall
Berlokasi di kawasan Pasteur, D’Botanica Mall menjadi pilihan belanja baju Lebaran dengan harga yang relatif terjangkau, mulai dari Rp100.000-an.
Di sini, tersedia berbagai jenis pakaian yang bisa dibeli secara eceran maupun grosir, menjadikannya destinasi yang ideal bagi pemburu diskon.
- Balubur Town Square (Baltos)
Balubur Town Square atau Baltos merupakan pusat perbelanjaan yang menawarkan berbagai pilihan busana muslim dengan harga yang bervariasi.
Terletak di kawasan Tamansari, tempat ini selalu ramai dikunjungi pembeli meskipun area perbelanjaannya tidak terlalu luas.
- Jalan Trunojoyo dan Jalan Sultan Agung
Dua jalan ini menjadi kawasan paling ramai di Bandung menjelang Lebaran karena dipenuhi toko pakaian dan distro yang menawarkan koleksi busana terbaru.
Sejumlah brand ternama seperti Ouval Research, Evil, dan Unkl bisa ditemukan di sini. Selain itu, banyak toko menawarkan diskon menarik menjelang Hari Raya.
Setelah puas berbelanja, Anda juga bisa menikmati berbagai kuliner di sekitar sekolah Santo Aloysius, di mana terdapat pusat jajanan yang dikelola UMKM binaan Pemkot Bandung dan masuk dalam zona hijau. (han)