BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Harga Bitcoin dan sejumlah aset kripto utama mengalami pergerakan beragam pada hari ini, Selasa (8/4/2025).
Sebagian besar mencatatkan penguatan dalam hitungan 24 jam terakhir, meskipun secara mingguan masih menunjukkan tekanan penurunan.
Berdasarkan data dari Coinmarketcap, Bitcoin (BTC) sebagai kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, hari ini tercatat menguat 2,59 persen dalam 24 jam terakhir.
Meski begitu, secara mingguan Bitcoin masih melemah 2,80 persen. Harga Bitcoin saat ini berada di level Rp 1.338.900.823,29 per koin.
Ethereum (ETH) justru melemah 0,47 persen dalam 24 jam terakhir dan mengalami penurunan 13,64 persen selama sepekan. Harga ETH kini berada di kisaran Rp 26.286.909,10.
Stablecoin Tether (USDT) mencatatkan penguatan tipis sebesar 0,72 persen dalam 24 jam dan 1,20 persen dalam sepekan.
Saat ini USDT diperdagangkan pada harga Rp 16.860,57. USD Coin (USDC) pun ikut menguat 0,76 persen dalam 24 jam terakhir dan 1,29 persen dalam sepekan, dengan harga berada di Rp 16.871,52.
XRP menguat 0,77 persen dalam sehari setelah sebelumnya melemah 8,21 persen selama sepekan.
Harga XRP saat ini tercatat Rp 32.162,90. Binance Coin (BNB) juga naik 1,10 persen dalam 24 jam terakhir meskipun turun 6,99 persen dalam sepekan, dengan harga Rp 9.387.251,39.
Sementara itu, Solana (SOL) mencatat kenaikan harian sebesar 3,19 persen, berada di Rp 1.813.480,49. Dogecoin (DOGE) juga menguat 2,49 persen ke harga Rp 2.534,09.
Cardano (ADA) naik 4,66 persen menjadi Rp 9.964,94, dan TRON (TRX) naik 4,43 persen ke Rp 3.858,74.
Total kapitalisasi pasar kripto hari ini mencapai Rp 42,25 kuadriliun, naik 0,68 persen dibanding hari sebelumnya. (han)