CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Selasa, 25 November 2025
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home PASBANDUNG

Tim Prabu Tangkap 25 Remaja Terlibat Aksi Geng Motor Bandung

Avepasco
23 November 2025
geng motor

Tim Prabu bersama Patroli Gabungan Polrestabes Bandung mengamankan 25 remaja yang diduga terlibat dalam aksi geng motor, Minggu (23/11/2025) dini hari. (foto: ave/pasjabar)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Tim Prabu bersama Patroli Gabungan Polrestabes Bandung mengamankan 25 remaja yang diduga terlibat dalam aksi geng motor dan hendak melakukan tawuran di kawasan Jalan Terusan Jakarta, Kota Bandung, Minggu (23/11/2025) dini hari.

Penindakan bermula saat petugas melihat sekelompok remaja yang langsung melarikan diri ketika dihampiri.

Saat dilakukan pemeriksaan, beberapa di antaranya terlihat membuang tongkat besi ke selokan. Dari lokasi kejadian, petugas menyita dua sepeda motor Honda Beat putih dan Yamaha Fazzio putih.

Tak lama kemudian, sekitar 20 sepeda motor dari arah Cicadas melaju ke lokasi yang sama. Setelah pengejaran, lima remaja berikut dua sepeda motor—Honda Beat hitam dan Suzuki GSX—berhasil diamankan.

Baca juga:   Akibat Konsleting Listrik, Bengkel Bubut di Bandung Terbakar

Berdasarkan pemeriksaan awal, para remaja tersebut diduga bagian dari kelompok Albatros, geng motor remaja yang kerap membawa senjata tajam.

Korban Pembacokan Ditemukan

Pada waktu hampir bersamaan, warga melaporkan adanya korban pembacokan yang diduga masih berkaitan dengan aksi tawuran tersebut. Korban berinisial RBA (22), seorang mahasiswa asal Cikarang, mengalami luka akibat sabetan senjata tajam.

Selain itu, dua remaja lain turut diamankan di sekitar Terminal Antapani dengan barang bukti sebilah pisau panjang. Keduanya diduga masih satu jaringan dengan kelompok Albatros.

Baca juga:   Sekitar Asia Afrika Ditutup 7 Jam, Warga Diimbau Gunakan Jalan Alternatif

Seluruh terduga pelaku kemudian dibawa ke Mako Polrestabes Bandung untuk pendataan dan pemeriksaan.

Identitas mereka disamarkan, masing-masing berinisial R, MRF, VR, NAS, FMN, FPR, FAM, ZH, A, FA, MG, F, ES, R, PNR, MAR, AA, dan RYA. Mayoritas masih berstatus pelajar dari sejumlah sekolah di Bandung.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono menegaskan pihaknya akan menindak keras aksi kejahatan jalanan oleh remaja.

“Kami tidak akan memberikan ruang sekecil apa pun bagi kelompok yang meresahkan masyarakat. Setiap pelanggaran yang mengarah pada tindak pidana akan kami proses sesuai hukum yang berlaku,” tegasnya.

Baca juga:   Pemilik Grosir Sembako Dianiaya Orang Tak Dikenal

Ia juga mengimbau orang tua meningkatkan pengawasan terhadap aktivitas anak di luar rumah, terutama pada malam hari.

“Peran keluarga sangat penting. Jangan sampai generasi muda terjerumus dalam kenakalan yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain,” ujarnya.

Saat ini, para remaja masih menjalani pemeriksaan intensif untuk menelusuri kepemilikan senjata tajam serta kemungkinan keterlibatan dalam aksi kriminal lainnya. (ave)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: Hanna Hanifah
Tags: aksi geng motorGeng Motor Bandung


Related Posts

13 Anggota Geng Motor Ditangkap Terkait Penganiayaan Brutal di Cimahi
PASJABAR

13 Anggota Geng Motor Ditangkap Terkait Penganiayaan Brutal di Cimahi

7 Juli 2025

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

Geely EX2 Starray EM-i
HEADLINE

Geely EX2 dan Starray EM-i Resmi Meluncur di Bandung

25 November 2025

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Geely Auto Indonesia memperluas pasar kendaraan elektrifikasi di Jawa Barat dengan menghadirkan dua model...

Peringati Hari Guru Nasional, Pemkot Cimahi Apresiasi Dedikasi Pendidik

Peringati Hari Guru Nasional, Pemkot Cimahi Apresiasi Dedikasi Pendidik

25 November 2025
Kenaikan UMK

Wali Kota Cimahi Minta Buruh Tak Terprovokasi Isu Kenaikan UMK

25 November 2025
Remaja Cimahi

Belasan Remaja di Cimahi Diamankan Polisi Saat Nongkrong Dini Hari

25 November 2025
Gunung Semeru

Pakar ITB: Cuaca Picu Peningkatan Aktivitas Gunung Semeru

25 November 2025

Highlights

Belasan Remaja di Cimahi Diamankan Polisi Saat Nongkrong Dini Hari

Pakar ITB: Cuaca Picu Peningkatan Aktivitas Gunung Semeru

Penjualan Tiket Nataru KAI Daop 2 Bandung Capai 39 Ribu

KDM Targetkan Lapangan Sepak Bola Profesional di Tiap Kecamatan

Belantara Foundation Gelar Seminar Internasional tentang Mangrove dan Karbon Biru

Gerbang Baru Gedung Sate Usung Arsitektur Candi Bernuansa Budaya Nusantara

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.