BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Setelah resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Gubernur Jawa Barat terpilih, Dedi Mulyadi, bersama wakilnya, Erwan Setiawan, kini memimpin Tanah Pasundan untuk lima tahun ke depan.
Dedi, yang akrab disapa Demul, menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur di desa dan kota. Serta peningkatan layanan kesehatan akan menjadi prioritas utama pemerintahannya.
Pada Jumat (21/2/2025) pagi, Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, secara resmi menyerahkan jabatan kepada Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan dalam acara serah terima jabatan (sertijab) yang digelar di Gedung DPRD Provinsi Jawa Barat.
Dengan ini, kepemimpinan Jawa Barat pun resmi berada di tangan pasangan Demul-Erwan.
Dalam pidato perdananya sebagai gubernur, Dedi menyampaikan komitmennya untuk membangun infrastruktur jalan di desa. Serta menata perkotaan agar lebih tertata dan nyaman bagi masyarakat.
Selain itu, ia juga berjanji untuk meningkatkan layanan kesehatan di Jawa Barat. Dengan membangun rumah sakit di daerah-daerah yang masih kekurangan fasilitas kesehatan.
“Kami akan fokus pada pembangunan infrastruktur dan kesehatan masyarakat. Jalan di desa harus lebih baik, dan layanan kesehatan harus lebih mudah diakses. Rumah sakit di daerah-daerah yang masih minim fasilitas akan kami prioritaskan,” ujar Dedi dalam sambutannya.
Setelah acara sertijab, Dedi Mulyadi dijadwalkan untuk memimpin para bupati dan wali kota se-Jawa Barat dalam perjalanan ke Magelang. Guna mengikuti retret bersama Presiden Prabowo Subianto.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat koordinasi antara kepala daerah dan pemerintah pusat. Dalam mewujudkan program pembangunan yang lebih efektif dan terintegrasi. (uby)