BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Bulan Ramadan membawa berkah bagi para perajin hamper makanan, termasuk perajin hamper kue kering di Kota Cimahi.
Salah satu pengusaha, Yuliawati, mengaku usahanya kebanjiran pesanan untuk hadiah Lebaran.
Selain dihiasi dengan desain unik, kue buatannya juga special. Karena mengusung konsep camilan sehat berbahan gandum dan kacang walnut.
Menjelang Lebaran, industri rumahan hamper kue kering ini mengalami lonjakan permintaan. Hingga 50 persen dibanding hari biasa.
Hamper kreasi Yuliawati banyak diminati karena tidak hanya menarik secara visual. Tetapi juga ramah lingkungan.
Wadah hampers yang digunakannya dibuat dari bahan yang awet. Sehingga dapat dimanfaatkan kembali untuk berbagai keperluan lain.
Pada Ramadan tahun ini, Yuliawati menghadirkan kue spesial berbahan dasar gandum dan kacang walnut yang kaya akan antioksidan.
Jenis kue ini cukup diminati pembeli karena selain lezat, juga lebih sehat dibandingkan kue kering konvensional.
Salah seorang pelanggan setia, Nina, mengaku selalu memilih hamper buatan Yuliawati sebagai hadiah Lebaran.
“Selain modelnya unik, kuenya juga sangat enak dan memperhatikan aspek kesehatan,” ujarnya.
Tak hanya diminati oleh warga Cimahi, pesanan hamper dari dapur Yuliawati, yang dikenal dengan nama “Dapur Bunda Yoels”, juga datang dari berbagai daerah. Seperti Jakarta, Bali, hingga Surabaya.
“Menjelang Lebaran, pesanan meningkat cukup signifikan hingga 50 persen,” kata Yuliawati.
Bagi yang tertarik, hamper buatannya dibanderol dengan harga mulai dari Rp150 ribu hingga Rp2 juta, tergantung pada desain dan isi kue di dalamnya. (uby)