CLOSE ADS
CLOSE ADS
PASJABAR
Senin, 17 November 2025
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI
No Result
View All Result
PASJABAR
No Result
View All Result
ADVERTISEMENT
Home HEADLINE

Kepingan Kekuatan Baru Persib Bandung Mulai Disusun Bojan Hodak

Aris
1 Juli 2025
persib bandung

Persib Bandung sudah mulai berlatih di Lapangan Pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (30/6/2025). (foto: Official Persib)

Share on FacebookShare on Twitter
ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Persib Bandung akan mengarungi kompetisi musim depan dengan rasa baru. Sebab, ada begitu banyak pemain yang hengkang.

Bahkan, total ada 14 pemain yang sudah dilepas. Terakhir, pemain yang hengkang adalah kiper muda Sheva Sanggasi. ia memilih meninggalkan tim dan bergabung dengan klub promosi, Persijap Jepara.

Sedangkan pemain yang didatangkan Persib sejauh ini baru ada 10 orang. Rinciannya adalah tujuh pemain asing dan tiga pemain lokal. Mereka bakal jadi elemen penting dari skuad Persib yang tengah diregenerasi.

Untuk menyatukan kepingan kekuatan menatap musim baru, skuad Persib pun sudah mulai berlatih di Lapangan Pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (30/6/2025). Latihan dipimpin langsung pelatih Bojan Hodak.

Baca juga:   Tiga Poin untuk Zalnando dan Febri Hariyadi

Beberapa pemain baru pun sudah bergabung dalam sesi latihan. Mulai dari Saddil Ramdani, Alfeandra Dewangga, Wiliam Marcilio, hingga Berguinho.

Namun, ada beberapa pemain yang belum bisa bergabung. Salah satunya Beckham Putra yang sedang menjalankan umrah.

Dibangun dengan Kekuatan Baru

Bojan Hodak mengatakan timnya sedang dibangun dengan kekuatan baru. Oleh karena itu, ada proses yang perlu ditempat hingga Persib menjelma lagi jadi tim mengerikan.

Untuk membentuk kekuatan baru itu, Piala Presiden 2025 jadi ajang yang pas. Ia pun tak muluk-muluk mengumbar misi juara di ajang itu.

Alih-alih juara, Bojan Hodak lebih menargetkan kekuatan Persib mulai terbangun. Sehingga, itu akan jadi modal berharga saat mengarungi kompetisi nanti.

Baca juga:   Kebun Binatang Bandung Ditutup Sementara

“Piala Presiden mungkin tidak digelar di waktu yang terbaik, jadi kami akan memanfaatkan itu untuk persiapan liga,” ujar Bojan Hodak.

Tak hanya itu, efek dari keikutsertaan di Piala Presiden juga diharapkan berdampak untuk Persib di ajang internasional, yaitu AFC Champions League Two (ACL 2).

“Musim ini kami juga ingin melangkah lebih jauh di ACL 2, jadi saya harap bisa melakukan persiapan lebih baik,” tuturnya.

Namun, ia menegaskan waktu yang diperlukan Persib cukup panjang. Sebab, kekuatan tim tidak bisa dibentuk secara instan.

Baca juga:   Uji Klinis Fase 3 Vaksin Covid-19 BUMN Bio Farma Hampir Selesai

Terlebih, kondisi fisik para pemain saat ini juga belum ada di kondisi terbaik setelah libur panjang. Para pemain baru pun membutuhkan adaptasi hingga klop dengan strategi pelatih dan nyetel dengan rekan setim.

Meski begitu, Bojan Hodak punya optimisme tinggi. Ia yakin Persib bisa berbicara banyak di dua kompetisi yang diikuti musim depan.

“Kami punya banyak pemain baru, jadi kami masih perlu banyak waktu dan ini tidak mudah. Ini sama seperti kalian, jika ada delapan (wartawan) baru mungkin kalian akan perlu beradaptasi, tapi saya yakin mereka (pemain baru) akan melakukan yang terbaik tahun ini,” tandas Bojan Hodak. (ars)

Print Friendly, PDF & Email
Editor: Hanna Hanifah
Tags: bojan hodaklatihan fisik persiblatihan persibpemain baru persibpemain baru Persib 2025persibpersib bandungsesi latihan


Related Posts

Timur Kapadze. (Getty Images/Zhizhao Wu)
HEADLINE

Timur Kapadze Selangkah Lagi ke Timnas Indonesia? Transfermarkt Ungkap Fakta Mengejutkan!

16 November 2025
persib bandung
HEADLINE

Persib Bandung Bantah Rumor Hodak ke Timnas Indonesia

12 November 2025
Bojan Hodak
HEADLINE

7 Pemain Lokal Andalan Bojan Hodak di Super League 2025/2026

8 November 2025

Categories

  • CAHAYA PASUNDAN
  • HEADLINE
  • PASBANDUNG
  • PASBISNIS
  • PASBUDAYA
  • PASDUNIA
  • PASFINANSIAL
  • PASGALERI
  • PASHIBURAN
  • PASJABAR
  • PASKESEHATAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASOLAHRAGA
  • PASPENDIDIKAN
  • PASTV
  • PASVIRAL
  • RUANG OPINI
  • TOKOH
  • Uncategorized
No Result
View All Result

Trending

unpas
PASPENDIDIKAN

Unpas Gelar Sharing Session Penguatan Ekosistem Riset-Inovasi

17 November 2025

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Universitas Pasundan (Unpas) menggelar sharing session bertajuk “Membangun Ecosystem Riset-Inovasi di Perguruan Tinggi: Tantangan, Praktik...

kiwi

Studi: Buah Kiwi dan Magnesium Oksida Efektif Atasi Sembelit

17 November 2025
cuti bersama 2026

Deretan Long Weekend dan Cuti Bersama 2026 yang Resmi Ditetapkan

17 November 2025
Operasi Patuh Lodaya 2025

Operasi Patuh Lodaya 2025 Dimulai, Banyak Pengendara Terjaring Razia

17 November 2025
Happy Plus resmi diluncurkan di Cimahi sebagai gerakan kolaborasi anak muda untuk meningkatkan indeks kebahagiaan kota. Hadirkan program Masak Happy, Konser Kesetaraan, hingga aksi sosial lintas wilayah. (Uby/pasjabar)

Happy Plus Resmi Diluncurkan! Gerakan Anak Muda Cimahi yang Siap Ubah Kota Lewat Kolaborasi Besar-Besaran

17 November 2025

Highlights

Operasi Patuh Lodaya 2025 Dimulai, Banyak Pengendara Terjaring Razia

Happy Plus Resmi Diluncurkan! Gerakan Anak Muda Cimahi yang Siap Ubah Kota Lewat Kolaborasi Besar-Besaran

Hujan Deras Sebabkan Jalan di Cililin Amblas dan Rusak Parah

Festival Cireundeu 2025 Pecahkan Antusiasme Warga! Tradisi Sakral & Ketahanan Pangan Lokal Jadi Sorotan Nasional

Temu Sejarah #92 Angkat Kisah Poncke Princen: Tentara Belanda yang Membelot Demi Indonesia

KamSara #19 Bedah Antologi “Perempuan yang Menulis”: Menyelami Inner Child sebagai Ruang Rekonsiliasi Lewat Sastra

PASJABAR

© 2018 www.pasjabar.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Alamat Redaksi & Iklan

Follow Us

No Result
View All Result
  • PASJABAR
  • PASBANDUNG
  • PASPENDIDIKAN
  • PASKREATIF
  • PASNUSANTARA
  • PASBISNIS
  • PASHIBURAN
  • PASOLAHRAGA
  • CAHAYA PASUNDAN
  • RUANG OPINI

© 2018 www.pasjabar.com

This website uses cookies. By continuing to use this website you are giving consent to cookies being used. Visit our Privacy and Cookie Policy.