BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sebanyak 53.000 objek vital di Jawa Barat mendapatkan pengamanan ketat dari petugas gabungan yang terdiri dari TNI, Polri dan pemerintah setempat menjelang perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru (Nataru) 2023.
“Hal ini dikarenakan ada 44 juta penduduk di Indonesia diprediksi bergerak ke Jawa Barat pada libur Nataru 2023,” kata Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat menggelar apel bersama di Halaman Gedung Sate, Kota Bandung, Kamis (22/12/2022) kemarin.
Kemudian sebanyak 26.000 personel gabungan akan menyebar di 230 Pos Pam yang tersebar di Jawa Barat. Ridwan Kamil menjamin secara penuh untuk keamanan perayaan Natal di Jawa Barat.
“Hal ini dikarenakan petugas polri sudah menangkap 26 terduga teroris yang diduga akan melakukan aksi pada malam perayaan Nataru 2023.
Sementara itum Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Suntana menyebut pihaknya telah melakukan berbagai upaya. “Mulai dari deteksi dini dengan melakukan penindakan,” katanya.
Dia menuturkan seluruh Polres dan Polsek akan bekerja sama dengan aparat setempat. Nantinya mereka akan membantu apabila mendeteksi orang-orang yang patut dicurigai saat perayaan Natal 2022.
Selain melakukan pengamanan terhadap aksi teroris, petugas juga akan menyebar personelnya untuk melaksanakan kelancaran arus lalu lintas saat libur Nataru di berbagai titik rawan kemacetan. (uby)