BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Tournament Bola Basket Putra Putri SMP se-Kota Bandung digelar oleh SMK ICB (Insan Cinta Bakti) Cinta Wisata Kota Bandung. Tournament diikuti 41 tim terdiri dari 16 tim putri dan 25 tim putra yang berasal dari 27 SMP negeri serta swasta di Kota Bandung. Salah satunya yaitu SMP Negeri 50 Bandung.
Tournament digelar di GOR ICB, Jalan Sukaluyu, Bandung. Kegiatan tersebut digelar mulai dari 13 Februari hingga 22 Februari 2023.
“Kami secara konsisten terus menggelar invitasi atau tournament bola basket khusus tingkat SMP di kota Bandung,” ujar Ketua Yayasan ICB, Bonur Parlindungan.
Dia berharap kegiatan ini menjadi bentuk dukungan SMK ICB terhadap potensi siswa siswi SMP dalam olahraga basket dan bisa membentuk pribadi yang tangguh.
“Kami juga ingin memperkenalkan ICB yang concern dengan kebutuhan siswa-siswi SMP di bidang olahraga, salah satunya olahraga basket ini,” ujarnya.
Pihaknya juga berharap adanya tournament ini bisa mempersatukan pelajar dari berbagai sekolah. Supaya terjalin komunikasi yang baik serta menciptakan iklim positif di kalangan pelajar untuk bisa berprestasi di segala bidang khususnya olahraga basket.
Sementara itu, Ketua Pelaksana Kegiatan Tournament Bola Basket, Mamat Rohimat menuturkan kegiatan ini diharapkan bisa mengenalkan para pelajar SMP tentang SMK ICB Cinta Wisata. “Diharapkan adanya kegiatan ini bisa menjaring bibit-bibit atlet bola basket,” terangnya.
SMK ICB menggandeng Perbasi Kota Bandung dalam kegiatan ini. Maka dari itu, segala hal terkait tournament seperti aturan pertandingan hingga wasit dari Perbasi Kota Bandung. “Untuk hadiah, kami memberikan piala serta uang tunai,” ucapnya.
Pada Tournament Bola Basket khusus Putra SMP se-Kota Bandung kali ini, Juara I diraih SMP Trimulia dan Juara II diraih SMP Alfa Centauri serta Juara III diraih SMP Negeri 50 Bandung. (ran)












