BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Menikmati kuliner legendaris asal Kota Bandung yang nikmat dan terus eksis hingga kini, bisa dicoba di Kupat Tahu Gempol yang berdiri sejak tahun 1965.
Terletak di Jl. Gempol Kulon No.53 Kota Bandung, Kupat Tahu ini pertama kali dijalankan oleh Ibu Hajar Hasanah.
Kemudian dilanjutkan oleh Ibu Hajah Mariah dan Pada generasi ketiga ini oleh Kusmayadi.
Saat PASJABAR mencicipi Kupat Tahu Gempol, terlihat para pengunjung yang terus berdatangan silih berganti. Hal ini karena selain legendaris, Kupat Tahu Gempol menawarkan cita rasa yang khas.
Satu porsi kupat tahu ini berisi potongan tahu yang lembut, ketupat, bumbu kacang dan kerupuk merah yang renyah, membuat pengunjung menjadikannya destinasi tempat sarapan favorit. (tiwi)