BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Kekalahan 1-5 oleh Arema FC masih membekas bagi Persib Bandung. Kekalahan itu dinilai banyak pihak cukup memalukan. Meski begitu, ada juga yang memaklumi kekalahan itu akibat skuat Persib mendapat teror sebelum pertandingan.
Kini, luka itu harus segera dilupakan. Sebab, Persib sudah harus menghadapi Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Martapura, Minggu (4/8/2019). Di laga tandang itu, apakah Persib akan menang atau justru menangis lagi?
Pelatih Robert Rene Alberts mengungkap optimismenya. Ia bersama anak asuhnya ingin memburu kemenangan. Selain demi memperbaiki posisi di klasemen, kemenangan akan jadi pengobat luka usai dipecundangi Arema.
Rencananya, tim akan bertolak dari Bandung dengan membawa 20 pemain. Robert pun menjanjikan bakal menampilkan permainan lebih apik dan bangkit dari keterpurukan.
“Kami akan pergi dengan tim yang penuh karakter dan menunjukkan kami bisa cepat bangkit seperti di Magelang (saat melawan PSIS Semarang),” kata Robert di Stadion GBLA, Kota Bandung, Kamis (1/8/2019).
Ia menilai permainan Persib sangat apik saat melawan PSIS. Sehingga, saat itu Persib bisa menang dengan skor 1-0 sekaligus jadi kemenangan tandang pertama. Hal serupa ingin ia ulangi.
“Pemain bertarung bersama, saling membantu satu sama lain, baik ketika menyerang maupun bertahan. Itu target kami (saat melawan Barito Putera),” ungkap Robert.
Sementara dalam laga itu, Persib dipastikan kehilangan Rene Mihelic. Ia dilarang tampil akibat akumulasi kartu kuning. Tapi, sang arsitek tak gusar dengan absenya Rene.
“Banyak pemain di posisinya (yang ditinggalkan Rene) meski dia adalah pemain bagus di posisi itu,” ucap Robert.
Sedangkan untuk kiper I Made Wirawan, ia belum bisa memastikan apakah akan menurunkannya atau tidak. Sebab, kondisi Made masih belum fit 100 persen usai cedera lutut. Tapi, secara umum Made terus memperlihatkan progres positif.
“Jika sudah 100 persen mental dan fisik (Made) pada satu hari sebelum pertandingan, mungkin dia bisa (dimainkan),” jelas Robert. (ors)