BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Balap sepeda Lodaya Siliwangi Ride 2023 dengan rute sejauh 174 Km Mountain and Coast Ride Adventure digelar di Alun-alun Kota Tasikmalaya pada Sabtu (4/11/2023) lalu.
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Akhmad Wiyagus. Kapolda didampingi Kasdam III/Siliwangi Brigjen TNI Agus Saepul dan Ketua ISSI Jawa Barat dan PJU Polda Jabar.
Rute Tasikmalaya-Pangandaran sejauh 174 Km akan dilalui para peserta yang dibagi ke dalam tujuh kategori. Yakni Men Open, Women Open, Master A, Master B, Master C, Under 23, TNI Polri, Bhayangkari (Istri Polri) dan Dharma Pertiwi (Istri TNI).
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan Tim Cycling Polresta Bandung juga turut memeriahkan kegiatan ini. “Hampir 500 peserta yang mengikuti Lodaya Siliwangi Ride 2023 yang menempuh rute sejauh 174 km,” kata Kusworo.
“Alhamdulillah, dari laporan yang saya terima Tim Cycling Polresta Bandung mendapatkan juara di masing-masing kategorinya,” ujarnya.
“Juara 2 Master A atas nama Jeli Dorosman, Juara 1 Master C atas nama Toto Munarto dan Juara 3 Bhayangkari atas nama Ny. Santi Ivan,” sambungnya.
Atas prestasi tersebut, dirinya mengucapkan terima kasih kepada anggota dan Bhayangkari yang telah meraih juara pada Lodaya Siliwangi Ride 2023 mewakili tim Cycling Polresta Bandung. (ctk)