Categories: PASBANDUNG

Oded Klime Warga Miskin di Bandung Berkurang

ADVERTISEMENT

BANDUNG, PASJABAR.COM —  Berdasarkan Basis Data Terpadu (BDT) Nasional, hingga 2018‎ jumlah warga miskin di Kota Bandung 443 ribu jiwa. Jumlah ini menurun dari tahun sebelumnya yang berjumlah 444 ribu jiwa.

“Kalau diprosentase, sekitar 4 % dari jumlah penduduk di Kota Bandung,” ujar Walikota Bandung Oded M.Danial, beberapa waktu lalu.‎

Penurunan jumlah warga miskin terlihat dari berkurangnya jumlah penerima program bantuan manfaat yang diberikan oleh pemerintah pusat dan daerah.

Meskipun jumlahnya belum terlalu signifikan, namun hal tersebut menunjukkan langkah pemerintah lewat Program Keluarga Harapan (PKH) dan pendampingan Tenaga Kerja Sosial Kecamatan (TKSK) telah berjalan baik.

“Dengan kesadaran masyarakat untuk saling membantu maka kemiskinan di Kota Bandung pasti akan berkurang,” kata Oded.‎

Mengenai data, Oded memastikan Dinas Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan Kota Bandung (Dinsosnagkis) memiliki data yang akurat dan mutakhir. Ia berharap, data Pemkot Bandung mampu terintegrasi dengan instansi-instansi terkait.

“Data kita akurat, memiliki tenaga ahli di bidangnya, sehingga lebih baik data yang dimiliki oleh kita bisa digunakan instansi seperti BPJS ini,” tuturnya.

Menurut Oded, meskipun regulasi turun dari pusat, namun Pemerintah daerah lebih paham akan permasalahan yang ada di wilayahnya.

Menanggapi hal tersebut, Kepala BPJS Kesehatan Kota Bandung, M. Cucu Zakaria menuturkan, meskipun data BPJS Kesehatan masih menggunakan dari pusat, tetapi tidak menutup kemugkinan untuk berselaras dengan pemerintah daerah.

“Meskipun kita masih mengacu data dari pusat, tetapi kita tetap bersinergi dengan wilayah. Setiap mengambil data itu kan di wilayah. Kita berharap bisa bersinergi mengahasilkan data yang tepat,” katanya. (put)‎

Yatti Chahyati

Recent Posts

Potensi Tsunami Pasca Erupsi Gunung Ruang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Paska terjadinya erupsi cukup besar pada Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi…

7 jam ago

Bio Farma Berikan Bantuan Mesin untuk Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) Jelekong & Sukamiskin Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Bio Farma melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berkomitmen untuk…

8 jam ago

Persib Tutup Reguler Series Liga 1 dengan Kekalahan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Persib Bandung menutup reguler series Liga 1 2023/2024 dengan kekalahan. Bermain melawan…

9 jam ago

Hari Ini Sebanyak 10.321 Peserta Ikuti UTBK-SNBT di Unpad

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Hari in, Selasa (30/4/2024), sebanyak 10.321 peserta mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi…

10 jam ago

Hadapi PSS Sleman, Persib Turunkan Pemain Lapis Dua

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Hari ini Selasa (30/4/2024), Persib akan tandang dengan lawannya yakni PSS Sleman.…

11 jam ago

Polisi Tangkap Pelaku Pelecehan Terhadap Gadis Disabilitas

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Satreskrim Polrestabes Bandung, amankan satu orang pria…

13 jam ago