Categories: PASOLAHRAGA

Curahan Hati Atep Usai Nomor Punggungnya Dipakai Vizcarra

ADVERTISEMENT

BANDUNG, PASJABAR.COM – Nomor punggung 7 di Persib Bandung yang sempat identik dengan Atep selama 10 tahun terakhir, kini sudah jadi milik Esteban Vizcarra. Kurang dari seminggu setelah Atep didepak, nomor 7 langsung diberikan pada eks Sriwijaya FC itu.

Atep pun mengungkap kesedihannya. Sebab, setelah didepak dengan cara diberi tahu melalui telepon, nomor punggung 7 langsung dihibahkan manajemen ke pemain lain.

Meski kecewa, pria asal Cianjur itu tidak bisa berbuat banyak. Ia pun mengaku tidak berhak melarang siapapun di Persib memakai nomor punggung 7. Sebab, ia kini sudah bukan jadi bagian Persib.

Sehingga, ia berbesar hati menerima kenyataan tersebut. Ia merelakan nomor punggung 7 jadi milik Vizcarra.

“Saya tidak mau (nomor 7) diistirahatkan dulu atau jangan dipakai. Silakan saja dipakai,” ucap Atep, Jumat (25/1/2019).

Ia bahkan menyimpan harapan besar bagi Vizcarra. Dengan nomor punggung 7, ia berharap pemain naturalisasi itu bisa memberi kontribusi besar bagi ‘Maung Bandung’.

“Persib harus tetap berjalan dan siapapun pemain akan bangga yang memakai nomor tujuh. Saya juga enggak apa-apa karena yang pakai nomor 7 pemain berkualitas, pemain Timnas, pemain naturalisasi juga,” ungkapnya.

“Artinya, pemain ini (Vizcarra) diharapkan memberikan kontribusi besar bagi Persib. Itu harapan saya sih,” tutur Atep.

Saat diperkenalkan secara resmi, Vizcarra sendiri mengaku sangat menghormati Atep. Ia bahkan tidak ragu menyebut Atep sebagai legenda Persib.

Ia pun berani memakai nomor punggung 7 karena sudah tidak ada yang memakainya. Bahkan, sebelum memiliki nomor itu, ia sempat bertanya lebih dulu pada manajemen untuk memastikan nomor itu belum dipakai pemain lain.

Vizcarra beralasan nomor punggung memiliki memori tersendiri. Sebab, saat masih bermain di Argentina, ia cukup lama memakai nomor itu dan membawa timnya juara. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Dedi Mulyadi Tekankan Pentingnya Keadilan dalam Dialog Kebhinekaan di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menghadiri acara Dialog Kebhinekaan di…

30 menit ago

RSUD dan Dinsos Bandung Gelar Khitanan Massal untuk 60 Anak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung bersama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)…

34 menit ago

Keseimbangan Hubungan Antarmanusia

Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ajaran…

4 jam ago

WJIS 2024, Jawa Barat Alami Pertumbuhan Ekonomi 4,95 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- West Java Investment Summit 2024 yang sudah berjalan ke enam kalinya mencatatkan…

10 jam ago

Pelajaran untuk Persib Usai Dipermalukan Port FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menelan pil pahit. Melawan Port FC dalam laga perdana Grup F AFC…

12 jam ago

Pengungsi Gempa Cibeureum Antre Panjang Demi Minuman Hangat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ratusan pengungsi gempa di Cibeureum, Kabupaten Bandung, rela mengantre panjang demi mendapatkan…

13 jam ago