Categories: HEADLINEPASOLAHRAGA

Persib vs Persiwa Digelar 11 Februari, Miljan Berharap Tak Berubah

ADVERTISEMENT

BANDUNG, PASJABAR.COM – Laga Persib Bandung vs Persiwa Wamena dalam leg kedua babak 32 Besar Piala Indonesia dipastikan akan digelar. Berdasarkan jadwal terbaru dari PSSI, laga itu akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (11/2/2019).

Pelatih Miljan Radovic mengaku belum tahu persis kepastian itu. Ia masih menunggu informasi dari manajemen soal laga tunda tersebut.

“Tidak tahu, saya lagi tunggu konfirmasi (dari manajemen soal kepastiannya),” kata Miljan di Stadion Persib, Kota Bandung, Rabu (6/2/2019).

Ia berharap, laga itu tidak lagi berubah dari jadwal. Sehingga, program latihan tidak lagi berubah-ubah.

“Kemarin (informasinya) tanggal 8, sekarang saya berharap tanggal 11 (tidak berubah lagi. Saya akan persiapkan tim untuk bermain tanggal 11,” ungkap Miljan.

Sementara hari ini, skuat ‘Maung Bandung’ berlatih di Stadion Persib. Meski fasilitasnya tidak memadai, latihan terpaksa digelar di sana karena lapangan SPOrT Jabar Arcamanik sedang direnovasi.

Fokus latihan hari ini adalah menempa fisik pemain. Mereka lebih banyak berlari dengan beberapa variasi gerakan. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

4 menit ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

2 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

3 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

4 jam ago

Menag Nasaruddin Umar: Guru Adalah Pahlawan Sejati

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Menteri Agama, Nasaruddin Umar, mengungkapkan bahwa guru adalah pahlawan sejati dalam pidatonya…

4 jam ago

Pj Wali Kota Ajak Warga Bandung Tingkatkan Partisipasi di Pilkada 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah menyelesaikan pendistribusian logistik Pilkada Serentak…

5 jam ago