BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bandung mengajak semua warga untuk tetap menjaga kedamaian dan persatuan menyikapi hasil pemilu 2019. Menyikapi people power, FKUB justru menyarankan warga untuk banyak berzikir dan berdoa.
“Bagi masyarakat Bandung kami imbau banyak berzikir saja, banyak ingat kepada tuhan berdasarkan agama masing-masing. Mohon selamatkan, mohon dijauhkan dari malapetaka ya untuk menuju negara Indonesia yang betul-betul adil, makmur, sejahtera dan lahir bathin. Bagaimanapun juga, intinya jangan melanggar konstitusi,” ucap Ketua FKUB Kota Bandung Ahmad Suherman saat dihubungi, Jumat (17/5/2019).
Pria yang akrab disapa Herman ini menyatakan peran masyarakat dalam pemilu sudah selesai pada 17 April 2019 lalu. Menurutnya, saat ini poin penting yang harus dilakukan yaitu bagaimana merajut kebersamaan antar masyarakat.
“Bagaimana pun juga kedamaian harus diutamakan, kerukunan harus diutamakan, persaudaraan harus diutamakan sebab negara ini membutuhkan kesatuan dan persatuan, membutuhkan keharmonisan,” ucap Herman.
Herman mengatakan negara Indonesia merupakan anugrah luar biasa dari Tuhan dengan kekayaan alam dan budaya. Sebagai warga negara, kata Herman, sepatutnya masyarakat turut merawat dan menjaga.
“Bagaimana pun juga Indonesia milik kita semua, milik bangsa semua oleh siapa lagi dikelola kalau bukan oleh kita sendiri. Kalau negara ini apabila bangsanya bertengkar terus, kapan dikelolanya negara ini. Sayang kan negara ini begitu kaya raya, kalau yang mengelolanya masih bertengkar bagaimana bisa tercapainya. Oleh karena itu, sebaiknya kalau dari kami ya harus ingat bahwa kita semua bersaudara, kita sebangsa dan setanah air. Itu betul-betul harus dicamkan sekali,” tuturnya. (ave)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah menyelesaikan pendistribusian logistik Pilkada Serentak…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias kehadiran beberapa legenda sepak…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Laga istimewa akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dalam…
JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- bank bjb kini memberikan penawaran peluang investasi menarik, berupa Surat Berharga Perpetual…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) memastikan bahwa aksi terorisme…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyerang Persib Ciro Alves tengah dalam motivasi tinggi. Ia sangat berhasrat tampil…