Categories: PASOLAHRAGA

Faktor Kunci Bali United Permalukan Persib

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Secara mengejutkan Bali United mengalahkan Persib Bandung 2-0 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (26/7/2019) malam. Apa faktor kunci kemenangan tim berjuluk ‘Serdadu Tridatu’ tersebut?

Pelatih Stefano Cugurra Teco mengatakan timnya bermain bagus di laga tersebut. Serangan cepat yang dibangun pun cukup efektif. Hasilnya, baru dua menit laga berjalan, Bali United bisa unggul melalui gol Stefano Lilipaly.

Di babak kedua, Bali United tampil lebih kompak. Meski bermain lebih bertahan dan mengandalkan serangan balik, hal itu ternyata efektif. Jelang laga berakhir, gol kedua berhasil diciptakan oleh Ilija Spasojevic.

baca juga : https://pasjabar.com/persib-di-permalukan-bali-united-di-si-jalak-harupat/

Tapi, yang paling krusial penyebab kemenangan Bali United adalah gol pertama. Gol itu membuat mental bertarung tim menjadi berlipat dan lebih bersemangat.

“Perubahan ada di gol cepat, kita jadi percaya diri. Ketika gol, kita pikir kita bisa menang hari ini,” ujar Teco.

Ia pun berterima kasih pada para pemainnya. Sebab, mereka semua bekerja keras dalam pertandingan. Sehingga, tiga poin berhasil dibawa pulang sebagai oleh-oleh dari Bandung.

Selama laga, Bali United pun menurutnya bermain penuh konsentrasi dan mengandalkan organisasi tim. Selain bagus dalam menyerang, pertahanan juga bisa dikawal dengan tangguh.

Akibatnya, lini serang Persib mandul. Bahkan, meski Persib bermain menyerang, mereka kesulitan menciptakan peluang apalagi gol.

“Kita tahu (risijo jika) kita lepas bola, pemain Persib di lini depan bagus. Mereka pasang empat pemain di depan,” tutur Teco.

Pertahanan itu pun terbukti membuat para pemain berkarakter menyerang milik Persib frustasi. Bahkan, Ezechiel berkali-kali emosi karena kesulitan bergerak dan mencetak gol. (ors)

admin

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

8 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

9 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

10 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

11 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

11 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

11 jam ago