BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Omid Nazari dan Nick Kuipers mengungkap kesan setelah mengikuti sesi latihan perdana bersama Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (21/8/2019).
Sambutan hangat para pemain dan official tim membuatn Omid terkesan. Ia pun senang bisa berkenalan dengan para pemain.
“Saya sangat senang bisa bergabung (latihan) dengan tim, berkenalan dengan pemain lain, dan itu perasaan yang menyenangkan. Saya tidak sabar ke depan kita akan bagaimana,” kata Omid.
Ia berharap bisa segera nyetel dengan skuat Persib. Sehingga, saat bisa bermain, ia akan bisa memberi kontribusi positif untuk tim.
“Saya merasa baik, mungkin perlu sedikit adaptasi, tapi saya berharap bisa beradaptasi lebih cepat,” ungkap Omid.
Sementara itu, Nick mengatakan latihan perdananya bersama tim berjalan lancar. Tapi, ada perbedaan yang dirasakan dalam latihan. Di Belanda, latihan lebih banyak ditekankan pada taktik. Tapi, di Indonesia, fisik jadi menu utama.
“Di sini lebih banyak fisik, tapi itu bagus. Banyak pemain bagus di sini dan saya yakin Persib bisa bagus,” ucapnya.
Ia juga tak merasa kendala dalam bahasa. Sebab, beberapa pemain Persib mahir berbahasa Inggris. Hal itu cukup membantu dalam proses adaptasinya bersama tim.
Tapi, ia merasa masih kesulitan mengingat nama dari rekan-rekannya. Meski banyak yang berbincang dengannya, nyaris semua namanya tak mampu diingat Nick.
“Saya berbincang dengan banyak pemain, tapi saya sulit mengingat semua nama. Jadi, saya butuh waktu beberapa hari atau minggu untuk tahu semua nama pemain. Tapi itu bukan masalah,” tutur Nick. (ors)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) memastikan bahwa aksi terorisme…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyerang Persib Ciro Alves tengah dalam motivasi tinggi. Ia sangat berhasrat tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Universitas Pasundan (Unpas) menjadi tuan rumah acara Collabonation Talent Hunt yang digelar…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat pergerakan harga sejumlah komoditas pangan yang fluktuatif…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - KPU Kota Bandung gencar melakukan sosialisasi Pilkada Serentak 2024 untuk meningkatkan partisipasi…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melempar pujian terhadap Borneo FC. Tim asal…