Categories: PASNUSANTARA

Data Mahasiswa Pelaku Bom Medan Taka da di Kemendikbud

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Prof Ismunandar mengatakan tidak ada nama mahasiswa yang berinisial RMN yang diduga menjadi pelaku bom bunuh diri di Mapolrestabes Medan, Sumatera Utara, Rabu (13/11/2019).

“Di data kami, tidak ada mahasiswa atas nama di atas,” ujar Ismunandar saat dihubungi ANTARA di Jakarta, Kamis.

Ismunandar menambahkan dari sejumlah pemberitaan di media, pelaku tidak pernah menempuh studi jenjang pendidikan tinggi,  bahkan tidak tamat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

Sebelumnya, Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Dedi Prasetyo mengatakan pelaku bom bunuh diri di Polrestabes Medan, diidentifikasi berinisial RMN dan berstatus sebagai mahasiswa.

“Pelaku atas nama RMN, 24 tahun, lahir di Medan, statusnya pelajar atau mahasiswa,” kata Brigjen Dedi pada Rabu.

Identitas pelaku tersebut diketahui dari hasil investigasi Tim Inafis Polri bekerja sama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Kemudian hasil tersebut dikuatkan dengan hasil identifikasi DNA pelaku yang dicocokkan dengan DNA kedua orang tua pelaku.

RMN beralamat di Kelurahan Sei Putih Barat, Medan Petisah, Kota Medan. Hasil penyelidikan sementara, diketahui bahwa RMN merupakan pelaku teror perorangan atau “lonewolf”. (antaranews)

 

 

 

admin

Recent Posts

Bey Machmudin Ajak Buruh Hadirkan Kegiatan Positif pada Hari Buruh Internasional

BEKASI, WWW.PASJABAR.COM -- Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin mengajak para pekerja untuk mengisi peringatan…

7 jam ago

Kota Bandung Tanam Cabai dan Bawang Serentak di Seluruh Kecamatan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menggelar penanaman bawang merah dan cabai rawit, serentak…

8 jam ago

Harga Cabai Kembali Naik, Ini Penyebabnya!

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sejak dua hari terakhir, harga sejumlah komoditi cabai di Pasar Tradisional Kosambi,…

11 jam ago

Diskimrum Jabar Apresiasi Pembangunan 2800 Hunian Baru di Kawasan Bandung Timur oleh Perum Perumnas

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Dengan luas wilayah 166,59 kilometer persegi, Kota Bandung menjadi salah kota terpadat…

23 jam ago

Potensi Tsunami Pasca Erupsi Gunung Ruang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Paska terjadinya erupsi cukup besar pada Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi…

1 hari ago

Bio Farma Berikan Bantuan Mesin untuk Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) Jelekong & Sukamiskin Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Bio Farma melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berkomitmen untuk…

1 hari ago