Categories: PASBANDUNGPASHIBURAN

Angkat Kisah Perjalanan Cintanya, Misteriyadi Rilis Single Kedua

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM —  Misteriyadi merilis lagu “Istana Hatiku” belum lama ini, dimana lagu ini membahas tentang kesabaran dan penantian dalam menjalani hubungan yang ingin melangkah kepelaminan.

Dalam kesempatan perilisan single kedua ini,  Misteriyadi juga turut mengungkapkan keresahan dalam hubungan percintaan jarak jauh (LDR).

“Berangkat dari keresahan, saya mencoba menuangkan segala emosi dan perasaaan yang selama ini dipendam dalam hati, lagu ini pun dari kisah perjalanan cinta saya sendiri,” tandasnya.

Adapun Genre Electronic Dance Music (EDM) menghiasi lagu ini, sehingga memungkinkan dapat dinikmati kaula muda yang sedang dilanda perasaan cinta memiliki terhadap pasangan yang ingin di jadikan pendamping hidup.

“Semoga lagu Istana Hatiku ini  bisa menjadi spirit bagi pencipta sendiri  dan dua sejoli dalam menjalani hubungan percintaan dan lebih membulatkan niat untuk berlabuh kepelaminan.  Terimakasih kepada semua pihak yang sudah dan masih tetap membantu setiap langkah Misteriyadi untuk senantiasa berkarya. Selamat menikmati,” tandasnya.

Adapun Misteriyadi adalah seorang musisi yang berasal dari kota Sukabumi. Pemuda ini akhirnya berhasil merampungkan single kedua dengan bantuan produser dari salah satu personil band ternama di Indonesia yaitu Aria Yudhistira atau yang lebih akrab dikenal Aria Five Minutes.

Selain itu Sutan Evan Daulay yang menjadi Executive Produser sekaligus mengarahkan setiap langkah dalam merampungkan single kedua ini. Single terbarunya ini dapat dinikmati di channel youtube misteriyadi.

Sebelumnya Misteriyadi pun telah sukses merampungkan single perdana berjudul “Bukti Pelaminan” di akhir tahun 2018 lalu.

Dimana Bukti Pelaminan menceritakan tentang penyampaian restu atau izin kepada kedua orang tua wanita yang ingin dinikahi. (Tan)

admin

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

11 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

12 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

12 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

13 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

14 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

15 jam ago