Categories: PASBANDUNGPASBISNIS

Tempat Hiburan di Bandung Diminta Tutup Sementara

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMSebanyak 160-an tempat hiburan malam di Kota Bandung diminta menutup tempat usahanya untuk sementara terhitung 23-31 Maret 2020. Ini sebagai salah satu langkah pencegahan penularan dan penyebaran virus corona.

Surat edaran pun sudah dibuat dan disebarkan ke berbagai tempat hiburan tersebut. Tapi, surat tersebut tidak bersifat memaksa alias hanya imbauan untuk melakukan penutupan sementara.

“Imbauannya untuk sementara mereka kita minta menutup usahanya karena tempat hiburan ini bisa memancing orang untuk datang banyak,” ujar Sekda Kota Bandung Ema Sumarna di Balai Kota Bandung, Selasa (24/3/2020).

Disinggung soal sanksi jika ada pengusaha yang tetap membuka tempat hiburannya, ia mengatakan tak ada sanksi. Sebab, yang diminta justru kesadaran dari pemilik dan pengelola tempat hiburan untuk menutup tempat usahanya dengan sukarela.

“Kita bahasanya imbauan, tidak secara saklek melarang,” ucapnya.

Ema optimistis imbauan itu akan dipatuhi. Sebab, saat ini sudah banyak tempat hiburan yang ditutup sukarela oleh pemilik dan pengelolanya. “Tanpa kita minta, mereka juga sudah banyak yang melaksanakan (penutupan),” katanya.

Meski begitu, pihaknya akan berusaha memastikan agar imbauan itu ditaaati. Petugas Satpol PP dan Disbudpar pun akan berkeliling melakukan monitoring. Jika menemukan ada tempat hiburan yang masih beroperasi, imbauan persuasif akan diberikan.

“Dalam kondisi seperti ini jangan ada tindakan emosional, semua harus atas dasar kesadaran. Situasinya, faktanya seperti ini yang sedang kita hadapi sekarang. Jadi, (untuk mengantisipasi corona) ini harus komitmen dari semua pihak,” jelas Ema. (ors)

admin

Recent Posts

Perkuat Bisnis, bank bjb Kini Jadi  BPD Pertama Penyimpan Dana Margin di Indonesia  

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- Untuk memperkuat bisnis, bank bjb menjalin berbagai sinergi strategis demi memberikan manfaat…

26 menit ago

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

19 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

21 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

21 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

22 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

23 jam ago