HEADLINE

Nick Kuipers Gabung Klub Belanda, Ini Respon Robert Alberts

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMBek Persib Bandung Nick Kuipers belakangan ini bergabung dengan klub Divisi 2 Belanda, MVV Maastrich. Ia sudah berlatih dengan para pemain lainnya di sana.

Kabar ini dibenarkan pelatih Robert Rene Alberts. Ia memastikan Nick hanya berlatih di sana, bukan bergabung sebagai pemain resmi dengan tersebut.

“Ya, Nick berlatih bersama klub lamanya, MVV yang letaknya berada di selatan Belanda,” kata Robert.

Ia sendiri tak mempermasalahkannya. Sebab, di sana Nick bisa menjaga kebugarannya. Apalagi, MVV merupakan tim profesional yang pasti memberikan porsi latihan secara profesional kepada para pemain.

Nick sendiri bukan sosok asing di klub tersebut. Menurut Robert, MVV merupakan klub yang pernah dibela Nick. Bahkan, bek berpostur tinggi itu dipromosikan dari junior ke senior di klub tersebut.

“Nick sangat mengetahui klub itu karena dia berasal dari sana. Jadim saya rasa itu sangat bagus ketika ada pemain yang berlatih dengan klub profesional dengan lingkungan yang juga bagus dan dikelilingi pemain bagus,” jelasnya.

Meski diberi kebebasan berlatih di klub tersebut, Robert mengaku tetap memantau dan menjalin komunikasi dengan Nick. Sebab, ia tak ingin Nick berlatih terlalu keras di Belanda.

Ia bahkan berharap pemain lain juga punya kesempatan sama, yaitu berlatih dengan tim. Sehingga, pemain di masa libur ini bisa menjaga kebugaran fisiknya dengan lebih baik. Meski begitu, tentu ada batasan soal porsi latihan agar pemain tidak dirundung cedera.

“Saya senang dengan apa yang didapat Nick karena dia bisa bermain dengan tim yang bagus dan juga profesional, serta berada di lapangan (yang bagus). Ini menginspirasi dan saya harap pemain lain punya kesempatan yang sama karena lebih baik bisa berlatih bersama tim lain daripada hanya berlatatih setiap hari di lingkungan rumah sendiri,” tandas Robert. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

2 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

3 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

4 jam ago

Menag Nasaruddin Umar: Guru Adalah Pahlawan Sejati

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Menteri Agama, Nasaruddin Umar, mengungkapkan bahwa guru adalah pahlawan sejati dalam pidatonya…

4 jam ago

Pj Wali Kota Ajak Warga Bandung Tingkatkan Partisipasi di Pilkada 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung telah menyelesaikan pendistribusian logistik Pilkada Serentak…

4 jam ago

Erick Thohir Sambut Kehadiran Legenda Sepak Bola Dunia di Workshop FIFA

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias kehadiran beberapa legenda sepak…

5 jam ago