PASHIBURAN

Adlani Rambe Rilis Album Pop Termanis Vol. 1

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Adlani Rambe, penyanyi serta YouTuber yang berdomisili di Yogyakarta sukses merilis album lagu.

Bersama Musica Studios, kali ini Adlani merilis album dalam bentuk digital dengan tajuk Pop Termanis Vol. 1 yang berisikan 10 lagu. Album ini berisi lagu pop yang hits pada era 80-an hingga 2000-an.

Di albumnya tersebut, Adlani turut memasukan lagu ciptaan dari Ariel Noah, Noe Letto, Pance Pondang, Obbie Messakh, Rian D’MASIV, Roby Geisha, serta satu lagu ciptaannya sendiri.

“Kumpulan lagu dalam album ini sebelumnya sudah aku unggah di Youtube pribadiku (Adlani Rambe) dalam bentuk music video cover. Kemudian setelah berdiskusi dengan pihak Musica, kami sepakat untuk menggarap album berisikan 10 lagu di seluruh platform music digital. Satu di antaranya adalah lagu ciptaanku sendiri,” ujar Adlani dari rilis Musica Studio belum lama ini.

Adlani menambahkan, rencana kedepannya akan ada rilisan album selanjutnya, karena sampai saat ini ia sudah menggarap 80 lagu dan akan terus bertambah.

“Pesan yang ingin aku sampaikan dalam album ini yaitu mengajak para pendengar untuk mengapresiasi lagu-lagu terbaik di Indonesia yang hits pada masanya,” jelas Adlani.

Lagu dalam ‘Pop Termanis Vol. 1’ dari Adlani Rambe, telah rilis di seluruh digital music platform, di antaranya Spotify, Langit Musik, Noice, Apple Music, Joox dan Resso. Khusus official audio dapat disaksikan di platform YouTube dan Vidio Musica Studios.

Untuk video karaoke dapat segera dinyanyikan bersama dalam waktu dekat di channel Youtube Musica Karaoke.

10 lagu Adlani Rambe dalam Album Pop Termanis Vol. 1 yaitu Tak Ingin Sendiri, ciptaan Pance Pondaag, Ada Rindu Untukmu, ciptaan Pance Pondaag, Kisah Kasih di Sekolah, ciptaan Obbie Messakh, Yang Terdalam, ciptaan Ariel NOAH, Ruang Rindu, ciptaan Noe LETTO, Satukanlah Hati Kami, ciptaan Pance Pondaag, Cinta Ini Membunuhku, ciptaan Rian Ekky Pradipta, Demi Kau dan Si Buah Hati, ciptaan Pance Pondaag, Cinta dan Benci, ciptaan Roby Satria dan Tak Dapat di Putar, ciptaan Adlani Rambe. (*/Tan)

Yatti Chahyati

Recent Posts

KPU Kota Bandung Sosialisasikan Pilkada ke Kelompok Marginal

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - KPU Kota Bandung gencar melakukan sosialisasi Pilkada Serentak 2024 untuk meningkatkan partisipasi…

21 menit ago

Pujian Pelatih Persib Bojan Hodak untuk Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melempar pujian terhadap Borneo FC. Tim asal…

51 menit ago

Bey Machmudin: KIJB 2024 Harus Berikan Dampak Nyata Bagi Publik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, menyampaikan apresiasi tinggi kepada para pemenang…

1 jam ago

KPU Jabar Distribusikan Logistik Pilkada ke 27 Kabupaten/Kota

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Lima hari menjelang Pemilukada, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Barat terus…

2 jam ago

WJEF 2024 Dorong Jawa Barat Jadi Pionir Energi Terbarukan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, menyatakan harapannya agar West Java Energy…

2 jam ago

David da Silva Sakit Jelang Laga Persib Vs Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung dihadapkan pada masalah serius jelang laga kontra Borneo FC dalam…

3 jam ago