HEADLINE

Main di Grup D, Siapa yang Diwaspadai Persib?

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMPersib Bandung tergabung di Grup D Piala Menpora 2021. Di sana bercokol Persita Tangerang, Bali United, dan Persiraja Banda Aceh. Siapa yang paling diwaspadai ‘Maung Bandung’?

Pelatih Robert Alberts menyambut positif timnya tergabung di Grup D yang diisi empat klub. Sebab, di grup lain ada yang terdiri dari lima klub.

“Mengenai lawan, kami tidak terlalu memikirkannya, kami menghormati semua tim,” kata Robert, Selasa (9/3/2021).

Ia sendiri menyebut hampir semua tim melakukan persiapan dengan sangat mepet. Sehingga, secara umum semua tim di Grup D dalam kondisi yang tidak ideal untuk menjalani turnamen.

“Kecuali Bali United yang sudah lebih lama berlatih, sisanya baru memulai latihan seperti kami atau bahkan ada yang sama sekali belum memulainya. Jadi, tidak peduli siapa saja yang ada di grup,” ungkapnya.

Di atas kertas, Bali United sendiri jadi tim yang paling berbahaya di Grup D. Sebab, selain masa persiapan mereka lebih lama, Bali United tak banyak melakukan perombakan pemain.

Namun, Robert menegaskan jika timnya tak takut siapapun. Di saat yang sama, timnya juga tak mau meremehkan lawan di Grup D.

Sementara disinggung soal keberangkatan Persib ke Sleman yang jadi tuan rumah Grup D, sejauh ini ia belum mengetahuinya. “Kami belum tahu karena belum menerima jadwalnya,” ucap pria asal Belanda itu.

Saat ini, ia hanya tahu bahwa tim yang berlaga di Sleman akan tinggal di satu hotel yang sama. Namun, ia belum tahu regulasi detail, baik selama di hotel, berlatih, maupun bertanding nanti.

“Kami juga masih belum tahu berapa orang yang pergi karena kami diberi kuota tertentu untuk kamar di hotel di sana,” tuturnya.

Ia pun belum bisa memastikan tim akan berangkat ke Sleman menggunakan perjalanan darat atau udara. Robert pun berharap segera ada kejelasan soal berbagai hal terkait keikutsertaan Persib di Piala Menpora. Sehingga, ia bisa melakukan segala sesuatu terkait persiapan tim dengan lebih leluasa. “Diharapkan akhir pekan ini semua sudah ada kejelasan,” tandas Robert. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

4 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

5 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

6 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

7 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

7 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

7 jam ago