HEADLINE

Tips Public Speaking Ala Ninda Destiani Mojang Pinilih KBB 2020

ADVERTISEMENT

CIMAHI, WWW.PASJABAR.COM–Public speaking adalah salah satu skill yang harus dimiliki setiap orang. Terlebih ini adalah suatu tindakan yang sering dilakukan dalam kehidupan sehari-hari seperti berkomunikasi dengan orang-orang.

Hal ini disampaikan oleh Mojang Pinilih Kabupaten Bandung Barat (KBB) 2020 sekaligus Mahasiswi STKIP Pasundan Cimahi, Ninda Destiani atau yang akrab disapa Ninda.

“Dengan kemampuan public speaking, kita akan memiliki banyak sekali prospek kerja, bahkan jika kita memiliki keterampilan dalam berkomunikasi dan public speaking, kita akan dipercaya bahwa kita adalah orang yang profesional,” terang mahasiswi Pendidikan Bahasa Inggris semester VIII.

Kemampuan Ninda Destiani dalam public speaking juga mengantarkannya menjadi Juara 1 LAPOR / Lomba Pembawa acara & Protokol Jawa Barat 2020 (protokol dan humas jabar), Juara 3 Pidato Bahasa sunda se Jawa Barat oleh BKOW dan Delegates Asean University Students Leadership Conference 2020, University Teknologi Mara Malaysia 2020.

Soal ketertarikannya pada public speaking, Ninda mengatakan karena pada awalnya ia mengagumi sosok Najwa Shihab.

“Sejak SMP saya mengagumi Najwa Shihab, saya memperhatikan dia bicara di layar begitu menarik, bagus dan rapi. Kemudian sejak itulah saya berani untuk tampil presentasi, speech dan lain-lain di depan kelas,” terang Ninda.

“Sampai tiba di jenjang SMA saya terbiasa sekali berbicara di depan umum bahkan orang tak kenal. Dan saya menikmati moment berbicara didepan umum. Dengan begitu kemampuan saya otomatis terlatih dan terbiasa. Sehingga sejak SMA pun saya sudah terang-terangan membuka jasa MC/Pembawa Acara. Hingga masuk Perguruan Tinggi saya sering di panggil dosen atau organisasi lainnya untuk berkontribusi dalam bidang public speaking,” sambungnya.

Ninda berkata bahwa dengan memiliki keterampilan public speaking juga memberikan banyak manfaat seperti meningkatkan kompetensi berbicara didepan umum yang rapi. Meningkatkan percaya diri, bahkan meningkatkan kualitas diri karena banyak orang menilai first impression moment pada saat seseorang berbicara kepadanya.

“Belajar public speaking tentunya bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja, di kampus, di rumah atau di kantor bahkan kita bisa mamfaatkan waktu ketika kita dibutuhkan harus berbicara. hanya memiliki keinginan untuk belajar dan pandai memanfaatkan kesempatan kita akan senantiasa dapat terasah skillnya,” tandasnya kepada PASJABAR, Sabtu (10/7/2021).

Dalam mempelajari publuc speaking hal yang harus dimiliki terang Ninda adalah harus positive thinking. Dan memiliki mindset bahwa public speaking itu penting, menyenangkan dan sangat bermanfaat.

“Nikmati prosesnya dan harus selalu berani serta percayakan dirimu bahwa kamu bisa berbicara di depan umum,” ujarnya.

Ninda juga ingin menyampaikan untuk teman-teman yang ingin belajar public speaking tapi merasa kesulitan untuk mulai membiasakan diri.

“Mulailah belajar public speaking sekiranya kamu sudah banyak diharuskan berbicara didepan umum, tidak ada kata terlambat, dan carilah ilmu serta pengalaman sebanyak banyaknya. Jika kamu sudah terbiasa kamu akan menikmati hasilnya,” pungkasnya. (tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Baznas Jabar Dorong Kemandirian UMKM melalui Program Tanpa Riba

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Baznas Provinsi Jawa Barat meluncurkan program "Dhuafa Investor" untuk memberikan akses modal…

20 menit ago

Polda Jabar Perketat Keamanan Unpar Usai Ancaman Teror

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Polda Jawa Barat dan Polrestabes Bandung merespons serius adanya ancaman teror berupa…

50 menit ago

Menteri Bappenas Dukung PTDI Perluas Pasar Pesawat N219

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Menteri PPN RI atau Bappenas, Rachmat Pambudy, beserta rombongan melakukan kunjungan kerja…

1 jam ago

Sepak Bola: Awas Garuda di Tebas Samurai Biru

Oleh: Firdaus Arifin, Dosen YPT Pasundan Dpk FH Unpas (Penikmat Sepak Bola) BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM –…

2 jam ago

Makna dan Hakikat Kekuasaan

Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) – Makna Kekuasaan…

2 jam ago

Kolaborasi Batavia Landscape dan Tel-U: Dorong UMKM Hijau di Era Digital

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam menghadapi perubahan pasar dan persaingan yang semakin ketat di era digital,…

3 jam ago