HEADLINE

Mahasiswa STKIP Pasundan Jajang Rifa Dirikan Bank Sampah Sadulur

ADVERTISEMENT

GARUT, WWW.PASJABAR.COM– Mahasiswa STKIP Pasundan Cimahi, Jajang Rifa berhasil mendirikan Bank Sampah Sadulur yang berlokasi di Jl. Warung Loa Desa Toblong Kecamatan Peundeuy Kabupaten Garut.

Bank sampah yang diresmikan pada Rabu (21/7/2021) ini merupakan kerjasama antara Jajang dan kedua temannya yakni Hadi dan Rosa dengan sasaran seluruh masyarakat desa Toblong.

“Tujuan hadirnya Bank Sampah Sadulur adalah agar lingkungan di daerah kami tetap terjaga. Karena kami melihat permasalahan sampah adalah hal yang cukup riskan. Banyak sampah yang berserakan, sehingga jika tidak ditanggulangi dari sekarang. Maka akan berdampak buruk kedepannya,” terang Jajang kepada PASJABAR.

Adapun Antusiasme masyarakat akan kehadiran bank sampah ini, terang Jajang sangat positif. Karena masyarakat juga terbantu dengan adanya bank sampah ini, baik dari segi kebersihan lingkungan maupun dari segi ekonomi.

“Bank Sampah Sadulur ini penting didirikan karena bersangkutan dengan lingkungan. Hal ini sebagai upaya untuk menyadari akan perlunya menjaga lingkungan. Dan bank sampah ini adalah salah satu solusi.” ujarnya.

Jajang pun berharap Bank Sampah Sadulur dapat merubah pola kehidupan masyarakat dan membangun kesadaran akan bahaya sampah dan pentingnya memiliki pola hidup yang sehat.

“Ke depan kami akan terus mengkampanyekan peduli lingkungan sehingga tercipta masyarakat yang maju ekonominya, Sehat SDM-nya, dan bersih lingkungannya,” pungkasnya. (tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Kemensos Hadirkan Sekolah Darurat untuk Siswa Penyintas Gempa di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Kementerian Sosial (Kemensos) telah mendirikan sekolah darurat di delapan lokasi untuk memenuhi…

18 menit ago

Butuh Perpanjang SIM? Berikut Jadwal SIM Keliling di Kabupaten Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Jadwal layanan Mobil Surat Izin Mengemudi atau SIM Keliling di Kabupaten Bandung…

1 jam ago

Citarum Harum: Kualitas Air Jatiluhur Membaik, Wisata Meningkat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Perbaikan kualitas air di Bendungan Jatiluhur, yang dilakukan oleh Sektor 14 Satgas…

2 jam ago

Memahami Naturalisasi Pemain Timnas Sepakbola Indonesia

Oleh: Pengamat Komunikasi Politik Unpas, Dr. H. Deden Ramdan, M.Si BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Timnas mendapatkan…

3 jam ago

Phil Handy Bakal Latih Tim Nasional Basket Indonesia

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM --   Phil Handy bakal latih tim nasional Basket Indonesia. Phil Handy yang…

10 jam ago

Kang Arfi-Teh Yena Sudah Susun Banyak Program Perlindungan dan Pemberdayaan Perempuan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandung, Arfi Rafnialdi-Yena Iskandar…

12 jam ago