BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Majukan fashion lokal di Jabar, Tokopedia luncurkan Festival Fashion Lokal Jawa Barat pada November mendatang.
Senior Lead Fashion Tokopedia, Aldhy Darmayo menyebutkan sejak pandemi penjualan Tokopedia meningkat hingga dua kali lipat.
“Peningkatan terutama ada di kwartal ke dua pada tahun 2020,” ujar Aldy dalam Virtual Media Briefing Tokopedia: Peluncuran Festival Fashion Local Jawa Barat, belum lama ini.
Aldhy mengatakan, penjual di Tokopedia juga mengalami peningkatan sebanyak 11 juta penjual dan mayoritasnya adalah penjual lokal.
“Memang fashion merupakan potensi besar, termasuk di Jabar penjual fashion sangat meningkat pesat,” tambahnya.
Karenanya, Tokopedia berkolaborasi dengan Dekranasda Jabar, untuk menggelar Festival Fashion Local Jawa barat. Tujuannya agar UMKM fashion lokal bisa berkembang pasca pandemi nantinya.
Beberapa keuntungan yang ditawarkan kepada masyarakat oleh Tokopedia diantaranya. Masyarakat dapat produk fashion yang sudah sikurasi unggulam di Jabar.
“Kami sudah mengkurasi produk yang akan dijual dalam festival ini. Sehingga masyarakat mendapatkan produk terbaik dari para penjual,” katanya.
Selain itu, ada juga program flash sale dan program gratis ongkir. “Gratis ongkir bukan hanya untuk masyarakat Jabar. Tapi juga untuk semua pengguna Tokopedia di luar Jawa barat,” katanya.
Tokopedia juga menyediakan voucher baik untuk penjual dan pembeli.
Sementara itu, CEO and founder Gonegani, Khairul Gani, dirinya mendapatkan peningkatan penjualan sejak bergabung dengan Tokopedia.
“Sejak bergabung denga. Tokopedia, kami mengalami peningkatan penjualan dan brand kami juga semakin dikenal,” katanya.
Untuk bertahan di tengah pandemi, Gani mengatakan yang paling penting adalah menjaga kualitas.
“Kita haus memberikan apa yang diinginkan konsumen. Merek pasti ingin kualitas yang baik, maka kita harus bisa memberikan,” tuturnya.
Dan yang paling penting, menurut Gani dalam menjalankan bisnis online adalah harus mempunya mental yang kuat. (Put)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Cawalkot Farhan berkomentar mengenai jenjang Pendidikan di Kota Bandung yang masih kurang.…
WWW.PASJABAR.COM -- Eliano Reijnders, beri penjelasan menohok kepada jurnalis Jepang soal alasannya mau pindah kewarganegaraan…
WWW.PASJABAR.COM -- Dito Ariotedjo, Menteri Pemuda dan Olahraga mengatakan pemerintah akan memberikan bonus berupa pembinaan…
WWW.PASJABAR.COM -- Timnas Futsal Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam, Minggu (10/11/2024) dan menjadi juara Piala AFF…
WWW.PASJABAR.COM -- Walaupun kehilangan Mees Hilgers, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong berjanji akan memainkan penuh…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Tiga pasangan cawalkot (calon Wali dan Wakil Kota Bandung), adu gagasan tentang…