PASHIBURAN

Menikmati “Seraut Wajah” Ebiet G. Ade Dalam Bentuk Piringan Hitam

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Siapa yang tidak kenal dengan salah satu musisi legendaris dan penulis lagu ternama di belantika musik tanah air yang satu ini, dialah Ebiet G. Ade.

Pernah merilis eksklusif album “The Signature Collection” dalam bentuk vinyl (piringan hitam), kali ini giliran album Ebiet G. Ade bertajuk “Seraut Wajah” yang mendapatkan treatment yang sama.

Album “Seraut Wajah” ini sebelumnya pernah di rilis pada tahun 1991. Dikeluarkan oleh perusahaan rekaman Ebiet G. Ade sendiri yang bernama EGA Records.

Lagu “Seraut Wajah” ini sendiri memiliki arti sebagai sosok seorang pejuang yang berkorban untuk membela tanah airnya.

Untuk pengerjaan aransemen di  album ini disusun oleh Purwa  Tjaraka dan R. Tony Suwandi.

Ada 8 (delapan) lagu dalam album “Seraut Wajah” yang memiliki keberagaman tema, antara lain:

Side A
1. Seraut Wajah (cipt: Ebiet G. Ade) 2. Dengarkanlah Kata-Kataku (cipt: Ebiet G. Ade)
3. Apakah Ada Bedanya (cipt: Ebiet G. Ade)
4. Biarlah Aku Diam (cipt: Ebiet G. Ade)

Side B
1. Langit Terluka (cipt: Ebiet G. Ade)
2. Ketika Aku Mulai (cipt: Ebiet G. Ade)
3. Berjalan Diam-Diam (cipt: Ebiet G. Ade)
4. Kembara Lintasan Panjang (cipt: Ebiet G. Ade)

Vinyl album “Seraut Wajah” dari Ebiet G. Ade ini dirilis belum lama ini dan bisa didapatkan di official store Musica Studio’s www.musicamerch.id, Shopee dan Tokopedia.

Official audio sudah bisa dinikmati di seluruh platform musik digital seperti Spotify, Apple Music, Joox, Langit Musik, Youtube Music, Noice dan Resso.

Untuk official video clip dapat disaksikan di platform Vidio dan Youtube ‘Musica Klasik’. Untuk video karaoke dapat dinikmati di channel Youtube ‘Musica Karaoke’. (*/tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

51 menit ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

2 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

3 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

4 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

4 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

4 jam ago