HEADLINE

Kans Frets Butuan dan Beckham Jadi Starter Lawan Persebaya

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Pelatih Persib Bandung tampil berani dalam duel kontra Madura United, akhir pekan lalu. Frets Butuan dan Beckham Putra diplot bermain sejak awal laga.

Performa keduanya pun cukup impresif, dalam melancarkan serangan. Bahkan, Frets mencetak satu-satunya gol kemenangan ke gawang Madura United, yang membuat laga berakhir 1-0 untuk Persib.

Frets dan Beckham pun, berkali-kali membombardir pertahanan lawan dan menciptakan beberapa peluang emas. Keduanya juga bisa berkolaborasi apik dengan rekan setim.

Kini, Persib harus bersiap menghadapi Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (8/12/2021). Akankah Frets dan Beckham kembali jadi starter?

Pelatih Robert Alberts memberi sinyal, bakal memainkan keduanya. Sebab, mereka punya kemampuan apik dan menjawab kepercayaan dengan baik saat dimainkan di laga terakhir.

“Untuk sementara, kita bisa lihat bagaimana pemain seperti Frets dan Beckham bisa menampilkan kemampuannya. Baik dengan kecepatannya, strenght, dan skill yang mereka punya. Itu sangat berguna untuk tim,” kata Robert, Selasa (7/12/2021).

Namun, dia menegaskan tak akan sembarangan menurunkan starter, apalagi dalam big match sekelas melawan Persebaya. Butuh pemain yang benar-benar siap tempur, secara mental dan fisik.

Sebab, Persib sangat berhasrat memburu kemenangan. Di saat bersamaan, Persebaya dinilai sulit dikalahkan. Sehingga, dia akan mempertimbangkan dengan matang siapa yang bakal jadi starter, termasuk menimbang Frets dan Beckham.

“Tentunya kita harus memilih setiap pemain yang siap untuk bermain di dalam tim,” ucap Robert.

Yang pasti, siapapun yang dimainkan adalah pemain terbaik dan disesuaikan dengan strategi. Tak hanya starter, pemain pengganti pun sudah dipertimbangkan dengan matang.

Dia mencontohkan, di laga kontra Madura United yang sengaja menyimpan striker Geoffrey Castillion. Pemain asal Belanda itu baru turun di babak kedua.

“Kita bisa lihat bagaimana kontribusi selanjutnya (dari pemain pengganti). Misalnya ketika Geoffrey masuk dari cadangan dengan kemampuan dan skill indivu, naluri, kekuatan shooting yang dimiliki masih bermanfaat buat tim untuk mengubah situasi,” tandas Robert. (ors)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Kemenko Polkam: Indonesia Berhasil Tanpa Serangan Terorisme Sejak 2023

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) memastikan bahwa aksi terorisme…

8 menit ago

Ambisi Ciro Alves di Laga Persib Vs Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyerang Persib Ciro Alves tengah dalam motivasi tinggi. Ia sangat berhasrat tampil…

38 menit ago

Unpas dan IM3 Dorong Bakat Mahasiswa Lewat Collabonation

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Universitas Pasundan (Unpas) menjadi tuan rumah acara Collabonation Talent Hunt yang digelar…

1 jam ago

Pergerakan Harga Pangan: Daging Sapi Turun, Beras Premium Naik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat pergerakan harga sejumlah komoditas pangan yang fluktuatif…

2 jam ago

KPU Kota Bandung Sosialisasikan Pilkada ke Kelompok Marginal

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - KPU Kota Bandung gencar melakukan sosialisasi Pilkada Serentak 2024 untuk meningkatkan partisipasi…

2 jam ago

Pujian Pelatih Persib Bojan Hodak untuk Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak melempar pujian terhadap Borneo FC. Tim asal…

3 jam ago