HEADLINE

Pelajar di Kota Bandung Antusias Ikut PTM 100 Persen

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mulai melonggarkan aturan di sektor pendidikan, hal ini terlihat dari pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen yang mulai diberlakukan pada 330 sekolah mulai Senin (10/1/2022).

Salah satunya di SMP Negeri 43 Bandung, di hari pertama PTM 100 persen ini pihak sekolah hanya menerapkan waktu pembelajaran selama enam jam.

Para pelajar antusias dalam menyambut semester genap di awal tahun ini, terlihat dari pintu masuk sekolah yang antri untuk melakukan cek suhu tubuh dan mencuci tangan. Para pelajar ini wajibkan melakukan protokol kesehatan yang ketat selama berada di sekolah.

Di hari pertama PTM 100 persen di SMP Negeri 43 Bandung ini, tercatat ada 857 pelajar yang mengikuti belajar di kelas. Pihak sekolah membagi tiga sesi selama pembelajaran tatap muka yang diberi waktu enam jam.

Dalam satu ruang kelas hanya diisi 30 orang siswa dan pihak sekolah pun, tidak mengizinkan kantin buka dan disuruh untuk membawa  bekal makanan dari rumah. Adanya PTM 100 persen disambut antusias para pelajar.

“Khusus di SMPN 43 Bandung ini, para siswa-siswi telah di vaksin COVID-19 yang telah mencapai 90 persen,” kata Kepala Sekolah SMPN 43 Bandung, Khaerawati. (uby)

 

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Harga Pangan Naik: Cabai Rawit Merah Sentuh Rp46.000 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Harga beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan pada Jumat (20/9/2024) pagi. Dilansir dari…

11 menit ago

Dedi Mulyadi Tekankan Pentingnya Keadilan dalam Dialog Kebhinekaan di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menghadiri acara Dialog Kebhinekaan di…

2 jam ago

RSUD dan Dinsos Bandung Gelar Khitanan Massal untuk 60 Anak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung bersama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)…

2 jam ago

Keseimbangan Hubungan Antarmanusia

Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ajaran…

6 jam ago

WJIS 2024, Jawa Barat Alami Pertumbuhan Ekonomi 4,95 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- West Java Investment Summit 2024 yang sudah berjalan ke enam kalinya mencatatkan…

12 jam ago

Pelajaran untuk Persib Usai Dipermalukan Port FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menelan pil pahit. Melawan Port FC dalam laga perdana Grup F AFC…

14 jam ago