HEADLINE

UNS Raih Juara II Lewat Aplikasi Ini Dalam Lomba Media Pembelajaran Inovatif 5.0

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Tiga mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, meraih juara II lomba Desain Media Pembelajaran Inovatif 5.0. Ketiga mahasiswa tersebut yaitu Alwannuha Fatah N,  Mutiara Hana Huwaida, dan Riska Nurhayati.

Kompetisi ini diselenggarakan, Universitas Negeri Surabaya (Unesa) dengan tajuk  Engineering Creativity Design Competition. Berlangsung pada 1 November hingga 15 Desember 2021.

Alwannuha menerangkan, mereka mengusung media pembelajaran virtual berbasis immersive multimedia.

“Media ini mengembangkan kelas virtual dengan mengimplementasikan perangkat virtual reality (VR) maupun augmented reality (AR). Mobile apps tersebut ditujukan untuk jenjang SD hingga SMA/SMK. Selain itu, kami juga menyertakan fitur-fitur unik, seperti kelas virtual, video belajar, awarding, mentoring, book store, presensi biometric, serta konten pendidikan lainya untuk mempermudah pengguna,” imbuhnya seperti dikutip PASJABAR dari laman uns, Senin (10/1/2022).

Ide tersebut muncul,  dari keresahan mereka terhadap kelas online yang cenderung membuat siswa mudah bosan dan kurang efektif. Selain itu, mereka juga terinspirasi dari  Mark Zurkerberg yang membangun metaverse versi facebook.

“Jadi,  kami mencoba menerapkannya pada aplikasi media pembelajaran. Informasi yang didapatkan kami rangkum menjadi sebuah desain media pembelajaran,” bebernya.

Kompetisi tersebut diikuti mahasiswa, dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Pada tahap awal, mereka mengirimkan karya desain untuk diseleksi menjadi 10 besar. Kemudian, pada 15 Desember 2021 dilakukan sesi presentasi sekaligus pengumuman pemenang. (ytn)

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Pelantikan Pj Wali Kota Bandung: A Koswara Siap Lanjutkan Program Kerja

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, telah melantik A Koswara…

21 menit ago

Pestapora 2024: Pertamina Fastron Hadirkan Edukasi Otomotif di Tengah Festival Musik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pertamina Fastron siap memeriahkan festival musik Pestapora 2024, yang akan diadakan di…

60 menit ago

Harga Pangan Naik: Cabai Rawit Merah Sentuh Rp46.000 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Harga beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan pada Jumat (20/9/2024) pagi. Dilansir dari…

2 jam ago

Dedi Mulyadi Tekankan Pentingnya Keadilan dalam Dialog Kebhinekaan di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menghadiri acara Dialog Kebhinekaan di…

4 jam ago

RSUD dan Dinsos Bandung Gelar Khitanan Massal untuk 60 Anak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung bersama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)…

4 jam ago

Keseimbangan Hubungan Antarmanusia

Oleh: Prof. Dr. H. Ali Anwar, M.Si (Ketua Bidang Agama Paguyuban Pasundan) BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ajaran…

8 jam ago