HEADLINE

Klok dan Ardi Kembali, Jupe Diragukan Tampil Hadapi Borneo FC

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Kekuatan Persib Bandung saat melawan Borneo FC bakal bertambah. Dua pemain dipastikan kembali ke skuad, yaitu Marc Klok dan Ardi Idrus.

Keduanya sudah selesai menjalani hukuman larangan bermain, akibat akumulasi kartu kuning. Sehingga, mereka kini bisa tampil lagi memperkuat tim.

Namun, satu nama masih diragukan bisa bermain. Padahal sang pemain juga baru saja bebas dari akumulasi kartu kuning. Pemain itu adalah Achmad ‘Jupe’ Jufriyanto.

Laga melawan Borneo FC sendiri bakal digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, 18 Januari 2022. Hasil akhir laga ini akan cukup krusial bagi Persib, untuk membuka peluang kembali ke puncak klasemen.

Pelatih Robert Alberts memandang, hadirnya Klok dan Ardi memang menambah kekuatan tim. Namun, dia belum mau berspekulasi soal kemungkinan absen atau dimainkannya Jupe.

Dia mengatakan masih perlu memantau kondisi sang pemain. Di saat bersamaan, solusi dan berbagai kemungkinan sudah harus disiapkan.

“Kami harus memantau bagaimana formasi yang nantinya bisa dimainkan (saat melawan Borneo FC) karena Marc dan Ardi sudah kembali, tapi Jupe belum karena dia masih cedera,” kata Robert, Sabtu (15/1/2022).

Beberapa skema pun disiapkan di masa persiapan jelang laga. Dia pun berharap Jupe segera pulih dan tak ada pemain lain yang cedera. Sehingga, opsi formasi yang disiapkan tak lagi bertambah.

“Jadi, kami memantau bagaimana formasinya dan mana yang akan diubah,” ungkap pria berpaspor Belanda tersebut. (ors)

 

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Polres Cimahi Ringkus Lima Begal Sadis di Cianjur dan Padalarang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Satreskrim Polres Cimahi berhasil menangkap lima pelaku begal yang meresahkan masyarakat di…

2 jam ago

Dadang Supriatna-Ali Syakieb Resmi Dapat Nomor 2, Siap Bangun Bandung Lebih Bedas

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Dadang Supriatna-Ali Syakieb (Bedas) mendapat…

3 jam ago

Kabinet Ala Koalisi Gemoy

Oleh: Dosen Yayasan Pendidikan Tinggi Pasundan Dpk FH UNPAS, Firdaus Arifin BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Setelah…

4 jam ago

Sumur Bor Wakaf Salman di NTT Sukses Hadirkan Solusi Air Bersih

MANGGARAI BARAT, WWW.PASJABAR.COM--Wakaf Salman meresmikan Wakaf Air Sumur Bor di Kampung Tondong Bilas, Kecamatan Mbeliling,…

4 jam ago

Rayakan HUT ke-79, Lanud Husein Gelar Bakti Kesehatan dan Sembako Gratis

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Lanud…

5 jam ago

Gol Dimas dan Ryan Bantu Persib Kandaskan Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Persib Bandung menang dengan skor 2-0 atas Persija Jakarta di Stadion  Si…

5 jam ago