HEADLINE

21.858 Calon Peserta Didik Daftar SNPDB MAN Insan Cendekia, Keagamaan, dan Kejuruan

ADVERTISEMENT

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM Sebanyak 21.858 calon peserta didik mendaftar Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (IC), Program Keagamaan (PK), dan Madrasah Aliyah Kejuruan Negeri (MAKN) Tahun Ajaran  2022/2023.

“Minat siswa sekolah di madrasah terus meningkat. Pendaftar SNPDB MAN IC, MAN PK, dan MAKN tahun ini kembali naik. Total mencapai 21.858 pendaftar,” terang Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Moh. Isom seperti dikutip PASJABAR dari laman kemenag, Senin (28/2/2022).

Menurut Isom, seleksi masuk MAN IC, MAN PK, dan MAKN digelar akhir pekan ini, 26–27 Februari 2022. Karena masih suasana pandemi, SNPDB digelar secara daring. SNPDB digelar serentak pada 23 MAN IC, 10 MAN PK, dan 2 MAKN.

“Kami antisipasi setiap potensi kerumunan. SNPDB digelar daring, dengan Computer Based Test (CBT),” imbuhnya..

“Karena sistemnya online, maka para pendaftar bisa memilih lokasi pelaksanaan tes CBT. Mereka bisa mengerjakan dari rumah masing-masing atau lokasi lainnya yang ada jaringan internet. Mereka juga dapat mengikuti tes secara online dari madrasah asal atau MAN IC yang menjadi pilihan mendaftar,” ujar Isom.

“Khusus MAN PK, dilakukan seleksi wawancara juga secara online, terjadwal dari 25 – 28 Februari 2022,” lanjutnya.

Peserta yang dinyatakan lulus SNPDB, harus melakukan daftar ulang pada 21-31 Maret 2022. Adapun jadwal masuk asrama pada 16 Juli 2022.

“Hasil SNPDB akan diumumkan pada 16 Maret 2022 melalui website Kementerian Agama: https//snpdb-madrasah.kemenag.go.id dan website masing-masing MAN IC, MAN PK, dan MAKN,” tegas Isom.

Meningkat

Kasubdit Kesiswaan Direktorat KSKK Madrasah Nanik menambahkan, tren jumlah pendaftar selama 5 tahun terakhir selalu mengalami kenaikan.

Tahun 2018/2019, jumlah pendaftar hanya 13.419 siswa. Angka ini naik menjadi 13.976 pada tahun pelajaran 2019/2020, naik lagi menjadi 17.347 pada tahun pelajaran 2020/2021. Kemudian pada tahun pelajaran 2021/2022 menjadi 17.422 dan Kenaikan yang signifikan kembali terjadi pada tahun 2022 mencapai 21.858 pendaftar.

Dari 21.858 siswa yang mendaftar SNPDB tahun ini, sebanyak 17.973 pendaftar di antaranya memilih MAN IC, 3.164 anak memilih MAN PK, dan 721 siswa mendaftar di MAKN.

Untuk kategori MAN IC, jumlah pendaftar tertinggi di MAN IC Serpong, mendapai 3.020 siswa. Urutan berikutnya, MAN IC Padang pariaman (2.258), MAN IC Kota Pekalongan (1.830). Tiga madrasah dengan jumlah pendaftar paling sedikit adalah MAN IC Palu (183), MAN IC Gowa (221), dan MAN IC Sambas (241).

Untuk Kategori MAN PK, pendaftar terbanyak adalah MAN 2 Kota Padang Panjang (1.012), menyusul MAN 1 Surakarta (334), dan MAN 4 Banjar (308). Adapun MAN PK dengan pendaftar paling sedikit tahun ini adalah MAN 2 Samarinda (147). Sedangkan untuk madrasah kejuruan, sebanyak 462 mendaftar di MAKN Ende dan 200 mendaftar di MAKN Bolaang Mongondow. (*/ytn)

 

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

11 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

12 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

13 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

14 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

14 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

14 jam ago