BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Paguyuban Pasundan terus berkomitmen dalam memberikan kontribusi bagi masyarakat, saat ini Paguyuban Pasundan pun tengah membangun Rumah Sakit Pasundan yang terletak di Jalan Panata Yudha Kota Bandung.
Wali Kota Bandung, Yana Mulyana turut mengunjungi Rumah Sakit Pasundan pada Rabu (15/6/2022).
Yana didampingi Ketua DPRD Kota Bandung Tedy Rusmawan dan Sekretaris Daerah Kota Bandung Ema Sumarna disambut langsung oleh Ketua Umum PB Paguyuban Pasundan Prof. Dr. H.M. Didi Turmudzi, M.Si.
Yana menyambut baik hadirnya RS Pasundan, ia pun berharap aktivasi dari RS Pasundan ini akan berjalan dengan lancar.

“Bagus sekali RS Pasundan hadir, turut membantu pembangunan Kota Bandung, terimakasih untuk Paguyuban Pasundan, semoga aktivasi ini bisa berjalan lancar,” tuturnya.
Adapun Ketua Umum PB Paguyuban Pasundan Prof. Dr. H.M. Didi Turmudzi, M.Si. meminta dukungan dari Pemkot Bandung dalam peresmian RS Pasundan.
“Alhamdulillah hari ini walikota Bandung dan pejabat hadir di RS Pasundan, melihat fasilitas rumah sakit dan kesiapan RS yang dalam waktu dekat akan diresmikan,” imbuhnya.
# Paguyuban Pasundan RS Pasundan
Prof Didi mengatakan bahwa peresmian RS Pasundan juga dilakukan dalam rangka mapag milangkala Paguyuban Pasundan ke 109 pada tanggal 20 Juli 2022 mendatang.

“Saat ini sedang proses untuk persiapan peresmian, tinggal menunggu waktunya, semoga bisa berlangsung dengan lancar. Mudah-mudahan ini dapat menjadi wujud pengabdian Paguyuban Pasundan di bidang kesehatan,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua Harian Satgas Covid 19 Paguyuban Pasundan dan Pengelola FK Unpas, Trias Nugrahadi, dr.,SpKN(K) mengungkapkan bahwa RS Pasundan didirikan juga untuk menunjang kegiatan pendidikan.
“RS Pasundan ini dipersiapkan sebagai penunjang Fakultas Kedokteran Unpas, kami dapat melayani sebanyakn100 pasien, semoga nanti bisa berjalan dengan baik mengingat lokasinya strategis di antara RS Hasan Sadikin dan RS Borromeus, kami juga telah melakukan kerjasama dengan RSHS untuk berkolaborasi,” tuturnya.
“RS Pasundan juga penting sebagai satelit untuk menjalankan program UKS dam pusat pemberdayaan masyarakat khususnya masyarakat Pasundan,” imbuhnya.
Melalui RS Pasundan, Paguyuban Pasundan berharap dapat berkontribusi untuk masyarakat Jawa Barat.
“Semoga ini bisa meningkatkan derajat masyarakat, menjadi kebanggaan masyarakat sunda dan paguyuban Pasundan. Mohon doanya untuk soft launching di Bulan Juli,” tandasnya. (tiwi)












